TEMBILAHAN (HR)-Kembali di gelarnya Magrib Mengaji dan Maulid Habsyi di kediaman dinas Bupati Indrag

TEMBILAHAN (riaumandiri.co)-Kembali di gelarnya Magrib Mengaji dan Maulid Habsyi di kediaman dinas Bupati Indragiri Hilir HM Wardan Jalan Kesehatan Nomor 1 Tembilahan, sebagai wujud negeri hamparan kelapa dunia dengan ciri khas kebudayaan yang Islami.
Kegiatan islami yang dipusatkan di pendopo kediaman orang nomor satu di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) pada Rabu (20/7), kembali akan rutin diadakan tiga kali dalam seminggu, yakni Selasa malam, Kamis malam dan malam Sabtu. Sedangkan Maulid Habsyi akan diadakan setiap awal bulan yang diikuti oleh para pelajar sekolah dasar sederajat yang dijadwalkan oleh Dinas Pendidikan.
Bupati HM Wardan dalam hal ini menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan Magrib Mengaji dan Maulid Habsyi, karena saat ini dikatakannya mulai digemari para remaja dan anak-anak khususnya Kota Tembilahan. "Terlihat dari peserta banyak yang muda-muda bahkan anak-anak," ujar Bupati HM Wardan yang dikenal sebagai pemimpin agamis ini, Kamis (21/7).
Dikatakannya, hal itu merupakan potensi yg sangat positif untuk di kembangkan. Bupati berharap, dukungan semua pihak agar kegiatan Magrib Mengaji dan Maulid Habsyi ini berkembang dengan baik.
Apalagi dikatakannya, kegiatan tersebut merupakan ciri khas Inhil dengan budaya Islami, salah satunya Magrib Mengaji dan Maulid Habsyinya. "Yang tentunya juga diharapkan rahmat dan keberkahan senantiasa tercurah di kampung yang dicintai ini," pungkasnya. (adv/hms)
Berita Lainnya
- Diskes Kampar Tergetkan DAK 2018 Rp 34 Milyar
- Tak Sampai Dua Tahun, Sapi Bantuan BRG RI di Dayun Siak Bertambah Delapan Ekor
- Musrenbang Kecamatan Wilayah IV, Usulan Didominasi Infrastruktur
- TP PKK akan Gelar Sejumlah Perlombaan
- Salim Zaini Terpilih Pimpin PCNU Pelalawan
- 1.087 Palamar CPNS Pemprov Riau Ajukan Sanggahan