MUSPROV PERPANI DIHARAPKAN SEGERA DILAKSANAKAN

Muslim: Pengurus Harus Perhatikan Atlet

Muslim: Pengurus Harus Perhatikan Atlet

PEKANBARU (HR)-Pelatih panahan Riau, Muslim menyambut positif dengan sudah terbentuknya caretaker Pengurus Provinsi Persatuan Panahan Indonesia Riau. Dengan demikian diharapkan dalam waktu dekat dilaksanakan Musprov dan terbentuk kepengurusan Pengprov Perpani Riau periode 2015-2019.

"Ini langkah maju untuk membentuk kepengurusan Pengprov Perpani periode 2015-2019. Sebelumnya, caretaker yang lama gagal melaksanakan Musprov. Sekarang caretaker yang baru saya optimis mereka bisa menggelar Musprov karena diisi oleh unsur PP Perpani, Pengprov Perpani demisioner dan KONI Riau," ujar Muslim kepada Haluan Riau, Minggu (8/2) di Pekanbaru.
Berdasarkan surat dari PP Perpani Nomor 040/PP.Perpani/II/2015 tertanggal 2 Februari 2015 yang ditanda tangani Sekum Perpani Alman Hudri ditunjuk tiga caretaker untuk menyiapkan Musprov Perpani untuk periode 2015-2019.
Tiga caretaker yang ditunjuk adalah Deni Arisandi, Korwil Perpani Sumatera, Edwar Sanger (Kabid Organisasi KONI Riau) dan Isnorijal (Waketum Pengprov Perpani Riau demisioner).
Muslim menyebutkan untuk calon ketua umum Pengprov Perpani ke depan, pihaknya berharap kandidat tersebut memiliki visi dan misi memajukan olahraga panahan di Riau. Pasalnya, saat ini panahan Riau sudah berprestasi dan mengharumkan nama Riau di pentas nasional.
"Kandidat ketua umum menurut saya harus memiliki visi dan misi memajukan olahraga panahan di Riau. Jangan sampai sebaliknya. Sekarang panahan Riau sudah berprestasi, jangan sampai prestasi itu hilang," jelanya.
Selain itu, kata Muslim, yang terpenting adalah calon ketua umum tersebut harus memperhatikan atlet dan pelatih. Pengurus, atlet dan pelatih, dikatakan Muslim adalah satu kesatuan yang saling bersinergi untuk melahirkan prestasi.
"Jangan sampai pengurus jalan sendiri, atlet dan pelatih jalan sendiri juga. Jika sampai demikian maka akan sulit untuk mencetak prestasi. Jadi saya harap, pengurus ke depan dapat merangkul dan jalan bersama dengan atlet dan pelatih," ujarnya. ***