Jadilah Pemikir untuk Bangsa Ini
PEKANBARU (riaumandiri.co)-Peran pemuda dalam kehidupan berbangsa dan bernegara sangatlah penting. Sejarah membuktikan, bahwa peran pemuda sangat besar dalam menghiasi perjalanan bangsa Indonesia.
Karena itu, peran itu harus bisa dilaksanakan segenap pengurus dan anggota Ikatan Pemuda Minang Riau.
Hal itu disampaikan Prof Dr Alaidin Koto, saat memberikan materi dalam kegiatan orientasi dan pembekalan nilai dasar pemuda Minangkabau,
yang ditaja Ikatan Pemuda Minang Riau (IPMR), di Hotel Aryaduta, Senin (9/5) malam kemarin.
Kegiatan itu juga menghadirkan nara sumber lainnya, yakni Drs H Iqbal Ali, MM, yang merupakan Sekretaris Umum Ikatan Keluarga Minang Riau (IKMR) tahun 2000-2010 dan Ketua STISIP Persada Bunda.
Sementara dari jajaran pengurus IPMR, tampak hadir Ketua Umum Zico Basko, Wakil Ketua Umum Adefitra, Sekretaris Umum Riko Adinata dan puluhan pengurus serta anggota IPMR lainnya.
Dalam Kesempatan itu, Alaidin Koto yang juga salah satu guru besar Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Qasim Riau tersebut, terlebih dahulu membahasa asal-usul Minangkabau serta wilayah dan perkembangannya saat ini.
Menurutnya, pengurus dan anggota IPMR harus tahu dan mengerti tentang masa lalu dan sejarah orang Minang. Termasuk pemuda Minang Riau, yang merupakan bagian tak terpisahkan dari masyarakat Riau.
Karena itu, pemuda Minang Riau juga harus bisa berpartisipasi dalam pembangunan di Bumi Lancang Kuning, sebagaimana yang telah dilakukan para pemuda Minang saat perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.
Meski secara jumlah, masyarakat Minang di Tanah tidak dominan, namun peran dan pengaruhnya sangat besar. Bahkan salah satu proklamator Indonesia, Bung Hatta, adalah pemuda yang berasal dari masyarakat Minang.
"Ini kita melihat bawah orang Minang tersebut adalah pemikir. Maka saya berharap kepada pemuda Minang di manap pun, jangan sampai terombang-ambing dengan modernisasi yang tengah berlangsung saat ini.
Lebih khusus, kepada pengurus dan anggota IPMR, Alaidin Koto berpesan supaya seluruh elemen IPMR benar-benar mempersiapkan diri untuk melanjutkan perjuangan bangsa dan negara. "Jadilah pemikir dan negarawan untuk negara kita ini," pesannya.
Nara sumber lainnya, H Iqbal Ali, mengingatkan jajaran IPMR dan pemuda Minang pada umumnya, agar terus meningkatkan kualitas secara maksimal.
Untuk mencapai hal itu, ada lima hal yang harus dimiliki. Yakni sehat jasmani dan rohani, berilmu, disiplin dan taat aturan, mandiri secara ekonomi dan beraklak mulia.
Dikatakan, jika pemuda Minang sudah memiliki kelima hal tersebut, maka peran mereka dalam ikut membesarkan daerah akan sangat signifikan.
Usai kegiatan, Iqbal kembali mengatakan rasa optimisnya terhadap keberadaan IPMR. "Saya melihat potensi IPMR sangat luar biasa dan ini merupakan asset yang sangat berharga. Saya lihat disini banyak pengusaha muda dan juga kalangan lain seperti akademisi dan lainnya. Dengan potensi yang besar ini, saya yakin IPMR mampu menjadi besar," ujarnya.
Menurutnya, kelahiran IPMR juga sejalan dengan harapan Ikatan keluarga Minang Riau (IKMR). "Dengan kaitannya yang demikian erat, kita harapkan IPMR mampu menjadi Garda IKMR," harapnya.
Sementara itu, Ketua Umum IPMR Zico Basko, dalam sambutannya mengatakan, digelarnya orientasi dan pembelakan tersebut, merupakan salah satu persiapan yang dilakukan pihaknya, jelang dilaksanakannya pelantikan pengurus IPMR.
Dikatakan, pihaknya menerima masukan dari pengurus IKMR, Iqbal Ali, yang memberikan saran, sebelum pelantikan dilaksanakan, seluruh pengurus dan anggota IPMR diberikan orientasi dan pembekalan nilai dasar pemuda Minangkabau.
"Masukan itu kita sikapi dengan melaksanakan kegiatan ini. Kita menilai, pengurus dan anggota IPMR harus benar-benar memahami dasar mereka. Pembekalan ini menjadi pedoman bagi kita ke depan untuk membesarkan IPMR," terangnya. (dik)