Kebakaran Hanguskan Rumah Warga

TEMBILAHAN (riaumandiri.co)-Satu unit rumah yang terletak di Jalan Pekan Arba Tembilahan, hangus dilalap si jago merah, Minggu (17/4) sekira pukul 03.45 WIB.
Adapun kronologis terjadinya musibah kebakaran yang menimpa rumah milik Eddy (59) ini, berawal saat dirinya mencium bau asap dan melihat percikan api yang sudah membakar bagian ruang tamu.
Ketika melihat api tersebut, korban kemudian berteriak, dan segera membangunkan keluarga yang pada saat itu sedang tidur. Setelah itu, korban dan keluarga segera berlari keluar rumah dan meminta pertolongan kepada warga sekitar.
"Sekira pukul 06.00 WIB api dapat dipadamkan oleh warga sekitar, yang dibantu dengan 4 unit mobil pemadam kebakaran dan 2 buah viar," tutur Kapolres Inhil AKBP Hadi Wicaksono, melalui Paur Humas, Iptu Warno.
Lebih lanjut dijelaskan Warno, Diperkirakan api berasal dari konsleting kabel yang terletak di ruang tamu.
"Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, namun kerugian materil diperkirakan sekitar Rp700 juta," terangnya. (kpr/ali)
Berita Lainnya
- PT Global Diduga Lakukan Penambangan Pasir Ilegal di Rupat
- Update Info Covid-19 di Rohil: ODP 1.367 dan PDP 1
- Kadin Bengkalis Ikuti Jakarta Food Security Summit 2015
- Bappeda-LP UR Kaji Rencana Pengembangan Kawasan Pemukiman Kumuh
- Tapal Batas Banyak yang Belum Terdata
- Batu Nisan Kuburan di Rokan Hilir Dirusak OTK