MALAYSIA TERBUKA

Tiga Wakil Indonesia ke Semifinal

Tiga Wakil Indonesia  ke Semifinal

Shah Alam (riaumandiri.co)-Ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir meneruskan langkahnya di Malaysia Terbuka Super Series Premier ke babak semifinal. Lolosnya Tontowi/Liliyana membuat Indonesia punya tiga wakil di babak empat besar.

Tontowi/Liliyana lolos ke semifinal setelah menundukkan wakil Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock. Pada pertandingan perempatfinal di Malawati Stadium, Shah Alam, Jumat (8/4), unggulan kedua itu menang dua game langsung 21-17 dan 21-14 dalam waktu 35 menit.

Tontowi/Liliyana sempat memimpin 11-5 di game pertama. Namun, pasangan Inggris mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 12-13. Tontowi/Liliyana berhasil menjauh lagi sebelum akhirnya menutup game pertama.

Di game kedua, Tontowi/Liliyana tak pernah tertinggal dalam pengumpulan poin. Mereka sempat unggul jauh dalam kedudukan 13-4 meski pasangan Inggris kemudian mampu memperkecil ketertinggalan. Tontowi/Liliyana akhirnya menyudahi permainan setelah menang 21-14 di game kedua.

Tontowi/Liliyana akan menghadapi unggulan keenam asal Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen, di semifinal. Nielsen/Pedersen lolos usai mengalahkan Ko Sung Hyun/Kim Ha Na (Korea Selatan) dengan skor 14-21, 21-18, 21-7.

Tontowi/Liliyana menjadi wakil ketiga Indonesia yang lolos ke semifinal. Mereka menyusul tunggal putra Jonatan Christie dan ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari. Sayangnya, ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan kandas di perempatfinal.(dtc/pep)