Sejumlah Napi Luka-Luka

Lapas Kuala Simpang Rusuh

Lapas Kuala Simpang Rusuh

ACEH (riaumandiri.co)- Kerusuhan terjadi di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIb Kuala Simpang, Kabupaten Aceh Tamiang. Sejumlah nara pidana luka-luka, sementara ruangan kantor lapas hancur.

Hingga kini, suasana di lokasi masih mencekam, dan aparat keamanan masih disiagakan. Sedikitnya, tiga peleton aparat Polres Aceh Tamiang, dibantu satu peleton aparat TNI Batalyon Raider 111 Karma Bakti diterjunkan untuk memperketat penjagaan di Lapas tersebut.

Kerusuhan di dalam Lapas yang terjadi, Jumat (1/4) sekira pukul 9.00 WIB, mengakibatkan sejumlah ruangan hancur berantakan. Semua jendela kaca pecah, bahkan beberapa ruangan terbakar dan tidak bisa digunakan lagi. Termasuk ruang kerja kepala lapas dan ruang dinas lainnya di gedung lapas.

Akibat kerusuhan, sejumlah napi mengalami luka. Seorang napi atas kasus narkoba berinisial DN, yang dihukum delapan tahun penjara, hingga kini masih dirawat di RSUD Aceh Tamiang, akibat mengalami pendarahan di bagian kuping, dan kepala. Bahkan, wajah napi juga lebam.

Dia mengatakan, kerusuhan itu dipicu atas kekesalan napi terhadap kebijakan kalapas.
Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Yoga Prasetyo mengungkapkan, saat ini pihak kepolisian masih terus melakukan penjagaan ketat di lokasi Lapas, mengingat tempramen para napi masih tinggi.

Napi yang mengalami luka berat dalam kerusuhan ini dua orang, dan satu masih dirawat. Sedangkan, satu napi juga diamankan polisi kerena diduga menjadi dalang atau provokator dalam aksi kerusahan di Lapas tersebut.

Polisi juga belum mengetahui secara pasti apakah ada napi yang kabur, mengingat kondisi lapas belum sepenuhnya kondusif.(okz/ara)