Ronaldo Masih Dibela
Leiria (riaumandiri.co)-Cristiano Ronaldo gagal penalti saat Portugal dipermalukan Bulgaria 0-1 dalam laga persahabatan Minggu (27/3) dinihari WIB. Meski begitu, penampilan Ronaldo mendapat pembelaan.
Dalam laga di Estadio Dr. Magalhaes Pessoa, kemenangan Bulgaria ditentukan oleh gol Marcelinho yang tercipta di menit 19. Padahal, Portugal mendominasi pertandingan dan punya peluang cukup untuk menang.
Statistik ESPNFC mencatat, Selecao das Quinas memiliki 68 persen penguasaan bola dengan 30 percobaan (11 on target) sedangkan Ronaldo menciptakan 15 percobaan (8 on target). Sial bagi dia, tidak ada percobaannya yang menghasilkan gol malahan sang megabintang gagal mengeksekusi penalti di menit 67.
Tembakan Ronaldo dari titik 12 pas mampu diblok kiper Vladislav Stojanov, bola rebound jatuh di jalur dia tapi sayang sepakannya menyamping.
Kegagalan penalti tersebut membuat Ronaldo gagal menyudahi puasa golnya bersama Portugal. Dalam enam laga terakhir Portugal, Ronaldo baru menyumbang tiga gol yang diperoleh saat mengalahkan tim lemah Armenia 3-2 dalam laga kualifikasi Piala Eropa 2016 pada Juni tahun lalu.
"Di timnas, dan klub yang sudah dia perkuat, Cristiano selalu menjadi referensi -- selalu bernilai 40, 50 gol per musim," kata pelatih Portugal Fernando Santos sebagaimana dikutip Soccer Way. "Dia memang tidak mencetak gol lawan Bulgaria tapi dia sedang menabung banyak gol untuk Piala Eropa nanti."
"Kami sudah menciptakan banyak peluang tapi tidak bisa mencetak gol. Kalau kami tidak menciptakan peluang lagi, maka ya, saya akan gelisah," imbuh Santos.
Di pertandingan ujicoba berikutnya, Portugal akan melawan Belgia, Rabu (30/3) dinihari WIB.(dtc/pep)