Indian Wells

Final Djokovic VS Raonic

Final Djokovic VS Raonic

Indian Wells(riaumandiri.co)-Petenis nomor satu dunia Novak Djokovic tinggal selangkah lagi dalam mempertahankan gelarnya di Indian Wells. Djokovic lolos ke final setelah mengalahkan Rafael Nadal dua set langsung.

Memainkan laga semifinal yang berakhir Minggu (20/3) dinihari WIB, Djokovic menang 7-6 (5), 6-2. Ini adalah kemenangan ke-10 petenis Serbia itu atas Nadal dalam 11 perjumpaan terakhir mereka.

Set pertama berlangsung alot. Nadal dan Djokovic saling mematahkan servis satu sama lain di awal sebelum si juara bertahan berjuang keras dalam kedudukan 4-5 untuk menyeimbangkan skor dan memaksakan tie-breker.

Petenis Spanyol itu sempat tertinggal 1-4 dari Djokovic sebelum bisa menyamakan dalam kedudukan 5-5. Djokovic mampu menjaga servisnya dan mengamankan set pertama usai pukulan Nadal gagal menyeberangi net.

Set kedua berjalan lebih mudah bagi Djokovic. Nadal kesulitan menjaga servis pembukanya dalam gim berdurasi lebih dari 11 menit. Setelah kedudukan 2-2, Djokovic tidak terhentikan dengan mematahkan servis lawannya itu untuk memimpin 4-2 sebelum merebut dua gim berikutnya.

"Pertandingannya tadi amat ketat. Aku bermain bagus. Ini adalah sebuah pekan yang positif," kata Nadal dalam konferensi pers, yang dikutip dari Twitter resmi turnamen. "Hidup bukan tentang bermain melawan satu pemain saja."

"Kalau aku bermain melawan dia, berarti itu di semifinal atau final. Kalau aku bermain melawan dia, berarti kabar yang bagus."

Pada pertandingan sebelumnya, Raonic menundukkan petenis kejutan David Goffin dalam pertarungan tiga set 6-3, 2-6, 6-3. Ini akan menjadi final Masters 1000 yang ketiga dalam karier petenis Kanada itu, usai sebelumnya di Montreal 2013 (dikalahkan Nadal) dan Paris 2014 (kalah dari Djokovic).

"Kurasa aku sudah memiliki pemahaman yang lebih baik tentang apa yang mesti kulakukan. Aku rasa aku punya perlengkapan lebih banyak, dan seperti hari ini aku bisa lebih banyak menerima dan aku memahami bagaimana segala hal terjadi dalam sebuah pertandingan dan aku bisa beradaptasi yang tidak bisa kulakukan di dua final sebelumnya," kata Raonic.

"Jelas aku memiliki sebuah tantangan besar di hadapanku, tapi aku sudah cukup bagus di tahun ini saat menemukan banyak solusi." (dtc/esi)