Pemkab Sambangi Kementerian PAN-RB
TEMBILAHAN (riaumandiri.co)-Peredaran narkoba yang dianggap tinggi di Kabupaten Indragiri Hilir, membuat wakil Bupati Rosman Malomo, menyambangi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi Republik Indonesia, guna terbentuknya Badan Narkotika Nasional Kabupaten dalam upaya menekan angka penyalahgunaan narkoba.
Rosman Malomo beserta Ketua DPRD Inhil Dani M Nursalam, dan anggota Komisi I DPRD Inhil dalam kunjungannya, disambut Nanik Purwati, Asisten Deputi Assesment dan Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan Kelembagaan 1 Bidang Kelembagaan dan Tata Laksana, Kementerian Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI (Kementerian PAN RB RI).
Rosman Malomo yang juga sebagai Ketua BNK Inhil pada pertemuan tersebut mengatakan, Kabupaten Inhil yang berbatasan langsung dengan beberapa provinsi dan negara tetangga menjadi sasaran empuk bagi para pengedar narkoba. "Jadi sangat riskan akan peredaran Narkoba mengingat secara geografis wilayah Kabupaten Inhil berbatasan lansung dengan beberapa provinsi dan negara tetangga," sebutnya, Minggu (20/3).
Lanjutnya, dalam upaya pembentukan BNNK di Kabupaten Inhil nantinya, Pemkab telah mempersiapkan lokasi tanah untuk mendirikan bangunan sebagai pusat BNNK.
Sementara itu, Nanik Purwanti mengatakan wilayah Kabupaten Inhil masuk daerah prioritas pembentukan BNNK di provinsi, dan sampai saat ini sudah tidak ada lagi yang hambatan akan dibentuknya BNNK.
Sementara itu, Dani M Nursalam mengatakan, mengingat Kabupaten Inhil rawan akan peredaran narkoba, ia mengharapkan kepada pihak Kementerian sesegera mungkin membentuk BNNK. Kepada pemerintah Kabupaten Inhil segera menyiapkan segala sesuatunya yang berkaitan akan pembentukan BNNK. (dan)