Bupati Kampar Buka Pencanangan PIN Polio

Imunisasi Paling Efektif

Imunisasi Paling Efektif

BANGKINANG KOTA (riaumandiri.co)-Bupati Kampar H Jefry Noer membuka pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio untuk tingkat Kabupaten Kampar di Lapangan Merdeka, Bangkinang Kota, Rabu (9/3).

Acara pencanangan ini dihadiri Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kampar, kepala SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar, Ketua TP PKK Kabupaten Kampar sekaligus anggota DPRD Provinsi Riau, Eva Yuliana, camat se-Kabupaten Kampar, kepala Puskesmas serta masyarakat.

Bupati Kampar saat membacakan Pidato Presiden RI Joko Widodo mengatakan, Program Imunisasi merupakan salah satu program kesehatan yang paling efektif dan utama dalam pengendalian penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi mencakup 5 juta orang bayi di seluruh Indonesia.

Pencapaian target program imunisasi memerlukan dukungan para pakar dari berbagai disiplin ilmu termasuk dokter spesialis, ahli kesehatan masyarakat dan ahli hukum serta wakil-wakil dari jajaran lintas sektor serta organisasi profesi bidang kesehatan.

Dijelaskan Jefry Noer, bahwa Indonesian telah berhasil mendapatkan sertifikasi bebas polio bersama Negara-negara South East Asia Region (SEARO) lainnya pada bulan Maret 2014, akan tetapi masih ada 2 negara yaitu Afganistan dan Pakistan yang masih endemis polio. Untuk menyikapi hal ini, dibutuhkan komitmen seluruh negara-negara di dunia untuk bersama-sama melakukan upaya pelaksanaan tahapan kegiatan menuju dunia bebas polio pada tahun 2020.

"Jika hal ini dapat kita wujudkan, maka ini adalah sebuah prestasi besar kedua yang dicapai masyarakat dunia kesehatan setelah pembasmian atau Eradikasi Cacar atau Variolla tahun 1974. Hari ini kita akan melaksanakan pencanangan sebagai tanda dimulainya Pekan Imunisasi Nasional Polio yang dilaksanakan secara serentak dari 8 hingga 15 Maret 2016 diseluruh tanah air, kecuali DI Yogyakarta, sasaran kegiatan ini adalah anak usia 0-59 bulan (balita) yang merupakan kelompok paling rentan untuk tertular penyakit polio,” ucap Jefry.

Jefry juga mengajak kepada masyarakat untuk membawa balita guna mendapatkan imunisasi.

Dalam kesempatan acara juga diserahkan hadiah lomba enyuluan kader terbaik dan balita sehat se Kabupaten Kampar serta memberikan Imunisasi kepada anak-anak balita dan mengunting pita balon pertanda dibukanya secara resmi PIN tahun 2016.(adv/humas)