Kerajaan Negeri Perak Belajar RTMPE
Siak Hulu (riaumandiri.co)-Jika tidak ada aral melintang, lebih kurang sebanyak 35 orang rombongan dari Kerajaan Perak Malaysia hari ini, Senin (7/3) akan berkunjung ke Kampar guna belajar dan melihat potensi dan program pemerintah daerah kabupaten kampar yang saat ini sudah dikenal di mana-mana seperti program Rumah Tangga Mandiri Pangan dan Energi (RTMPE).
Kepastian tersebut terlihat dari beberapa orang perwakilan rombongan sudah tiba di Kampar untuk melakukan peninjauan persiapan di beberapa lokasi. Tampak Ncik Hilal Azman dan Saiful Bahri meninjau pilot projet RTMPE Kubang Jaya, Siak Hulu, Minggu (6/2).
Selain RTMPE di Kubang Jaya, Akmal dan Bahri yang langsung didampingi Bupati Kampar H Jefry Noer,SH juga meninjau konvekasi di Pasar Ulul Albab Tana Merah Siak Hulu.
Di lokasi tersebut, Akmal dan Bahri mengungkapkan rasa luar biasa dengan sistem atau pola yang dilakukan oleh para lulusan PKBM Bina Insan Kubang Jaya.
Sebab, di dalam tersebut telah terdapat pencetakan nama-nama untuk pakaian, lambang serta sablon yang tak kalah dengan sablon besar yang terdapat di kota Bandung Jawa Barat.
Sementara itu terkait kunjungan Kerajaan Negeri Perak tersebut, Jefry Noer mengatakan dijadwalkan rombongan akan meninjau dan belajar tentang RTMPE Kubang Jaya, RTMPE Desa Baru Siak Hulu maupun RTMPE yang terdapat di Desa Aur Sati Kecamatan Tambang.
Selain itu, selama lebih kurang lima hari ke depannya rombongan yang dipimpin langsung oleh Exco Kerajaan Negeri Perak Malaysia YB. Dato Saarani Bin Mohamad akan melakukan berbagai kegiatan dalam menimba ilmu serta meninjau beberapa daerah objek wisata yang ada di Kampar serta beberapa tempat wisata, kuliner khas kampar.(adv/humas)