Kejar Treble Winners

Kejar Treble Winners

London (riaumandiri.co)-Manchester City masih memiliki peluang untuk meraih treble pada musim ini. Setelah mendapatkan trofi Piala Liga Inggris, The Citizens makin bersemangat untuk memburu dua trofi lainnya.

City menjadi juara Piala Liga Inggris setelah menang adu penalti atas Liverpool di Wembley, Minggu (28/2). The Citizens menang lewat adu penalti 3-1 setelah kedua tim imbang 1-1 di waktu normal. Gol itu dibuat Fernandinho di menit ke-49 dan Philippe Coutinho di menit ke-83.

Dari drama penalti di kubu City hanya Fernandinho yang gagal mengeksekusinya setelah tembakan dia membentur tiang gawang. Sementara, Jesus Navas, Sergio Aguero, dan Yaya Toure berhasil menjebol gawang Liverpool.

Di kubu Liverpool hanya Emre Can yang bisa mencetak gol dari titik putih. Sementara, eksekusi Lucas Leiva, Philippe Coutinho, dan Adam Lallana berhasil diblok kiper Wilfredo Caballero.

Kesuksesan City di ajang Piala Liga Inggris musim ini memastikan Manuel Pellegrini melewati musim terakhirnya di klub tersebut dengan minimal satu trofi di tangan. Trofi itu adalah trofi ketiga Pellegrini untuk City setelah Premier League 2013/2014 dan Piala Liga Inggris 2013/2014.

City masih punya kesempatan untuk menambah dua gelar lagi di sisa musim ini. Di ajang Premier League, mereka tengah berupaya bangkit dan mengejar Leicester City.

Sementara itu, di Liga Champions, mereka berpeluang besar lolos ke babak perempatfinal setelah menang 3-1 atas Dynamo Kiev di leg pertama babak 16 besar.

"Kami sedang bekerja sangat keras dan kami ada di tengah musim. Penting bagi tim untuk terus berjuang demi titel-titel lainnya," ujar Pellegrini kepada Sky Sports.

"Saya tidak memikirkan soal meninggalkan klub, saya memikirkan soal laga berikutnya, yaitu melawan Liverpool (di liga). Kami harus terus berjuang di Premier League. Kami tertinggal sembilan poin (dari Leicester), tapi kami akan terus berusaha," imbuhnya.

"Saya membuat keputusan sulit di Piala FA. Namun, gelar ini dan apa yang kami lakukan di Liga Champions menunjukkan bahwa keputusan saya benar," kata Pellegrini.(dtc/pep)