Antisipasi Karhutla

Polres Buat Bloking Kanal

Polres Buat Bloking Kanal

RENGAT(riaumandiri.co)-Kepolisian Resort Indragiri Hulu  membangun bloking kanal di daerah yang dianggap rawan terjadinya kebakaran lahan dan hutan.

 Pembuatan bloking tersebut dibantu forum masyarakat gotong royong melawan karhutla.

Kapolres Inhu Ari Wibowo, melalui Kasubag Humas Polres Inhu AKP Ari Surya, mengungkapkan bloking kanal dilakukan terhadap kanal yang sudah ada selama ini, tetapi belum bisa berfungsi dengan maksimal.

 "Kanal tersebut diblok dengan menggunakan karung plastik yang telah diisi dengan pasir dan kayu cerocok dibuat sebagai penahan," jelasnya, Minggu (28/2).

Menurutnya, hal ini dimaksud sebagai upaya agar air yang ada pada kanal tersebut bisa tertahan, sehingga jika kemarau minimal daerah tersebut tetap basah, dan petugas yang memadamkan tidak lagi kesulitan mendapatkan air guna  memadamkan api.

Dikatakan, pembuatan bloking kanal ini dilaksanakan oleh setiap Polsek yang berada di bawah jajaran Polres Inhu.

"Polsek akan melihat daerah yang selama ini rawan terjadinya Karhutla, dan juga daerah rawan lainnya, sehingga pekerjaan terlebih dahulu difokuskan pada lokasi rawan tersebut," tambahnya.

Diungkapkan, dengan adanya bloking kanal ini tentunya akan dapat  melakukan efisiensi dan penghematan biaya dan pekerjaan akan bisa lebih maksimal dalam melakukan pemadaman api, karena selama ini dalam melakukan pemadaman, kendala utam ketersediaan air yang minim di lokasi.

Ia juga mengatakan, pekerjaan pembuatan kanal ini sudah dilakukan oleh setiap jajaran Polsek, dan setiap bloking akan diberi nama koordinat, sehingga jika kebakaran terjadi bisa diketahui langsung berada di koordinat berapa kebakaran tersebut.

 Personel tidak lagi harus mencari-cari informasi lokasinya. (eka)