Banyak Penduduk Pindah dari Kuansing
TELUK KUANTAN (riaumandiri.co)-Mobilisasi penduduk di Kabupaten Kuansing selama Januari-Desember 2015 lalu, ternyata lebih banyak yang pindah dibanding yang datang ke Kuansing.
Hal tersebut diakui Kepala Disdukcapil Kuansing, melalui Kepala Bidang Pendaftaran Penduduk, Ambri Jasda, kepada Haluan Riau, Kamis lalu.
Dari data dan informasi kependudukan yang direkap Disdukcapil Kuansing, mulai Januari-Desember 2015, terjadi mobilisasi penduduk yang pindah dari Kabupaten Kuansing. Jumlahnya sebanyak 1.619 jiwa.
Sementara jumlah penduduk yang datang ke Kuansing selama 2015 jumlahnya 1.427 jiwa.
Dari jumlah penduduk yang pindah tersebut, terutama pindah dalam Provinsi, jumlahnya 783 jiwa dan penduduk yang pindah luar Provinsi jumlahnya 836 jiwa dan jumlahnya keseluruhan penduduk yang pindah selama 2015, 1.619 jiwa.
Jumlah penduduk yang datang dalam Provinsi itu jumlahnya ada 490 jiwa dan yang datang luar provinsi jumlahnya 937 jiwa. Jumlah secara keseluruhan penduduk yang datang 1.427 jiwa.
"Kalau penduduk yang pindah dalam provinsi ini maksudnya penduduk pindah ke kabupaten lain yang ada di Riau, kalau pindah ke luar provinsi seperti pindah dari Kuansing ke Sumbar atau Provinsi lain di Indonesia," kata Ambri Jasda.
Data ini katanya, khusus penduduk yang memang melapor ke Disdukcapil Kuansing dengan mengurus adminduk baik yang mau pindah maupun yang datang. Untuk data jumlah penduduk Kabupaten Kuansing hasil konsolidasi Kemendagri per-30 Juni 2015 jumlahnya ada 323.222 jiwa.
Pada 2013 lalu katanya, jumlah penduduk datang jumlahnya ada 1.758 jiwa, dan pindah 1.432 jiwa, dengan rincian laki-laki pindah 743 dan datang 874, kemudian perempuan pindah 689 dan datang 884 jiwa.***