PAKAI SURAT MANDAT DAN MOU DENGAN BINPRES DAN HUKUM

Dana Bantuan Latihan Disalurkan Maret

Dana Bantuan Latihan Disalurkan Maret

PEKANBARU (riaumandiri.co)-Kendati ada sejumlah cabor yang telah melakukan pemusatan latihan berjalan sejak awal Januari lalu, namun dana bantuan latihan atlet hanya terhitung sejak Maret 2016 ini. Saat ini, seluruh cabor lolos PON sudah bisa mengurus administrasinya ke KONI Riau.

"Dana bantuan latihan atlet untuk pemusatan latihan berjalan tersebut terhitung sejak Maret 2016 ini. Jumlahnya adalah Rp1 juta untuk masing-masing atlet dan pelatih. Dana itu adalah di luar dari dana pembinaan KONI Riau," kata Kabid Binpres KONI Riau, Sudarman Umar kepada Haluan Riau, Kamis (25/2) di Pekanbaru.

Sudarman menjelaskan untuk dana bantuan latihan atlet akan diserahkan KONI Riau kepada pihak yang telah diberi mandat oleh Pengprov cabor masing-masing. Sedangkan dana pembinaan atlet dan pelatih akan langsung diserahkan KONI Riau ke masing-masing atlet dan pelatih melalui rekening masing-masing.

Untuk dana bantuan latihan atlet, kata Sudarman sudah bisa diurus ke KONI Riau. Syaratnya adalah surat mandat dari Pengprov cabor, nota kesepakatan dengan bidang Hukum dan bidang binpres KONI Riau.

"Untuk pencarian dana bantuan tersebut harus melalui surat mandat dan nota kesepatakan dengan bidang hukum dan binpres KONI Riau. Tujuannya adalah untuk tertib administrasi," kata Sudarman.

Selain itu, kata Sudarman, dana bantuan tersebut harus dipertanggungjawabkan ke KONI Riau melalui laporan penggunaan dana. Untuk itu, pihaknya meminta cabor-cabor nantinya bisa membuat laporan penggunaan dana tersebut.

"Nanti kita minta laporan penggunaan dana tersebut. Tujuannya hanyalah untuk tertib administrasi sekaligus supaya dana tersebut tepat sasaran," jelasnya.

Kamis (25/2) kemarin, sejumlah cabor sudah mulai mengurus pencairan dana bantuan atlet seperti cabor senam, catur, terjun payung, balap motor dan lainnya. Hanya saja, dana tersebut belum bisa dicairkan karena belum memenuhi persyaratan. ***