Rio Haryanto Lakoni Debut F1
BARCELONA (riaumandiri.co)-Detik-detik yang ditunggu-tunggu itu akhirnya datang juga. Pebalap Indonesia Rio Haryanto, akhirnya turun ke lintasan untuk mengikuti tes resmi Formula 1 di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, Rabu (24/2).
Detik itu terasa istimewa, karena inilah penampilan pertama Rio di trek, sejak bergabung dengan Manor Racing. Pebalap berusia 23 tahun itu memacu mobil
Rio Haryanto
MRT05 di balik kemudi mobil bernomor 88.
Jadwal tes Rio bersama Manor sempat berubah-ubah. Awalnya, Rio dijadwalkan melakukan tes pada Rabu-Kamis (24-25 Februari). Jadwal itu kemudian dimajukan dan Rio mendapat jatah untuk melakukan tes sehari lebih awal.
Namun, perubahan itu dibatalkan karena beberapa pertimbangan. Manor akhirnya kembali ke rencana semula dan Rio mendapat jatah melakukan tes terhitung Rabu kemarin.
Insiden
Rio Haryanto menutup sesi pagi pada hari ketiga tes pramusim Formula 1 2016 dengan berada di urutan ke-10 daftar pencatat waktu. Dengan ban medium, pebalap Manor Racing tersebut mencatat putaran terbaik 1 menit 29,808 detik. Dalam sesi kemarin, Rio mencatat 25 putaran.
Rio juga sempat mendapat insiden jelang jeda makan siang. Dia melintir di tikungan 5 dan membuat bendera merah berkibar. Pebalap Force India, Nico Hulkenberg, menjadi yang tercepat dengan putaran terbaik 1 menit 25,286 detik.
Kimi Raikkonen (Ferrari) baru melakukan empat putaran dan belum mencatat putaran waktu. Raikkonen jadi pebalap terakhir yang turun ke lintasan. Pebalap Finlandia tersebut baru bisa memacu mobilnya ketika sesi akan memasuki jeda makan siang. Raikkonen tertahan di paddock karena ada masalah bahan bakar di mobilnya.
Rekan setim Rio di Manor, Pascal Wehrlein, mendapatkan jatah mengetes mobil pada dua hari pertama. Wehrlein kemarin melahap 71 lap dan menempati posisi kedelapan dari 11 pebalap dengan catatan waktu 1 menit 25,925 detik. (bbs, kom, dtc, sis)