RSUD Rohul Dapat Bantuan Rp37 Miliar
PASIRPENGARAIAN (riaumandiri.co)-RSUD Kabupaten Rokan Hulu tahun ini mendapat bantuan sebesar Rp37 miliar dari APBD Provinsi Riau tahun 2016. Dengan dana tersebut pembangunan gedung RSUD diperkirakan akan tuntas 100 persen.
Demikian disampaikan Direktur RSUD Rohul dr H Wildan Aspan Hasibuan M.Kes di ruang kerjanya, kemarin.
Disampaikannya, sesuai dengan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), pembangunan RSUD yang dibangun sejak tahun 2011 yang lalu dan di tahun 2015 sempat terhenti karena tidak dapat suntikan dana dari pusat. Di mana saat itu pembangunan sudah menelan dana sebesar Rp14 miliar.
Karena tidak mendapat dana dari pusat maka Pemprov Riau bersama DPRD Provinsi Riau mengusulkan agar kelanjutan pembangunan dilimpahkan kepada Pemprov. Namun sebelum dihibahkan anggarannya harus dilakukan audit oleh BPK mengenai besaran dana yang sudah dikucurkan.
"Kita sudah minta dari Kementerian Kesehatan (Kemnkes) RI untuk memverivikasi anggaran yang sudah dikucurkan dari APBN tersebut, makannya dana APBD Riau bisa dikucurkan," paparnya.
Hal ini bertujuan agar peruntukan dana untuk pembangunan jelas mana dana dari APBN dan dana APBD Riau, sebab total anggaran untuk pembangunan yang diperkirakan sebesar Rp 5 miliar itu semua akan selesai seratus persen.
"Kita sudah mengundang tim dari Unri untuk menganalisa bangunannya, layak atau tidaknya nanti untuk pembangunan 6 lantai, sebab pondasinya harus kokoh untuk menahan bebannya nanti," bebernya lagi.
Wildan mengatakan, untuk kelanjutan pembangunan di tahun 2016 ini Pemprov akan mengucurkan dana sebesar Rp37 miliar dan dalam waktu dekat akan dilakukan pelelangannya. Namun nanti jika anggarannya sudah terkucur perusahaan yang mengerjakannya juga harus profesional, termasuk perusahaan yang sudah pernah menangani bangunan 7 lantai dan ahli dalam membuat segala keperluan yang dibutuhkan oleh rumah sakit.(yus)