Aksi Demo

Guru Diminta tak Tinggalkan Tanggung Jawab

Guru Diminta tak Tinggalkan Tanggung Jawab

RENGAT(riaumandiri)-Menyikapi aksi demo yang akan dilakukan ratusan guru hari ini, Selasa (9/2), masyarakat meminta kepada para guru tak meninggalkan jam pelajaran di sekolah. Sebab siswa baru saja masuk sekolah.
 
Hal ini disampaikan Hidayat (46), warga Air Molek Kecamatan Pasir Penyu. Sebagaimana berita beredar, para guru akan menggelar aksi demo ke kantor Bupati Inhu, mempertanyakan TKT (Tunjangan Kelancaran Tugas) bagi para guru yang mengalami pengurangan dibanding tahun sebelumnya.

Berdasarkan hal tersebut banyak sekolah yang merencanakan akan meliburkan sekolah. "Ini adalah bentuk pembodohan terhadap anak-anak, kita mengharapkan hal ini tidak terjadi, silahkan para guru melalui perwakilannya untuk berdemo, tapi jangan meliburkan sekolah," katanya.

Sementara itu, salah seorang guru yang tak mau dituliskan nama, menyatakan keprihatinannya. "Jangan sampai karena kepentingan kita anak-anak dirugikan. Ini sudah keterlaluan namanya, saya tidak akan hadir pada saat demo tersebut, saya lebih baik berada di sekolah," ujarnya.  (eka)