Pj Bupati Kunjungi Asrama Ikamihu

Pj Bupati Kunjungi Asrama Ikamihu

RENGAT (HR)-Ikatan Mahasiswa Indragiri Hulu meminta, pemerintah kabupaten memperhatikan mahasiswa yang sedang menuntut ilmu di Kota Pekanbaru, terutama dalam pengelolaan dan sistem pembagian beasiswa. Hal ini disampaikan saat Pj  Bupati Kasiarudin melakukan kunjungan ke asrama mahasiswa di Jalan Arifin Achmad, Pekanbaru.

Terkait hal tersebut, Kasiarudin mengatakan akan memberi perhatian. "Kami mengajak para mahasiswa berdiskusi mengenai persoalan yang mereka hadapi selama menjalani kuliah di Pekanbaru," papar Pj Bupati, Selasa (26/1).

Sementara Ketua Ikamihu Satrio Rachmazan, mengatakan kunjungan Pj Bupati hal yang sangat dinantikan, karena sudah sejak lama jarang ada pejabat Pemkab Inhu berkenan mengunjungi asrama mahasiswa. "Kami menyampaikan selama ini Pemkab Inhu kurang perhatian menjaga aset daerah seperti asrama mahasiswa Inhu, sebab kondisi asrama sangat memprihatinkan, seperti atap yang sudah bocor, geladak yang sudah banyak lapuk, fasilitas yang tidak memadai dan yang lainnya," ujarnya.

Selain itu, para mahasiswa juga mempertanyakan transparansi pengelolaan ataupun sistem pembagian beasiswa kepada mahasiswa Inhu di Pekanbaru. Karena selama ini, para mahasiswa Inhu di Pekanbaru tidak mendapat informasi maupun sosialisasi yang jelas dari Pemkab terkait anggaran beasiswa serta cara untuk mendapatkan bantuan pendidikan tersebut. (adv/hms)