Bupati Tanda Tangani Gerakan Seribu Telur
TEMBILAHAN (HR)-Bupati Kabupaten Indragiri Hilir HM Wardan, menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Gerakan Seribu telur yang ke-11 di Kecamatan Tanah Merah, Selasa (12/1).
Acara yang dipusatkan di pendopo halaman Kantor Camat Tanah Merah ini, juga dihadiri sejumlah Kepala SKPD dan unsur Forkopimda Inhil dan ribuan masyarakat. Dalam sambutannya, Camat Tanah Merah Juliargo, menyatakan jika Gerakan Seribu Telur merupakan budaya positif yang diselaraskan sempena Maulid Nabi Muhammad SAW.
"Dan alhamdullilah, ini salah satu wisata religi di Kabupaten Inhil. Saya sangat berharap dan akan terus berusaha ke depan kegiatan akan bertambah meriah," katanya.
Di samping itu, Juliargo juga berharap, karena Gerakan Seribu Telur ini sudah menjadi iven wisata religi, Pemkab Inhil bisa mendukung pembiayaan. "Agar ked epan kegiatan ini semakin baik," ungkapnya.
Sementara itu, Bupati sangat tertarik dan bangga sekali dengan adanya Gerakan Seribu Telur ke-11. "Apalagi ini diselaraskan dengan peringatan Maulid Nabi," ujar Bupati.
Dalam kesempatan itu, Bupati menandatangani Gerakan Seribu telur sebagai wisata religi tahunan. Ia berharap, kegiatan ini akan lebih baik. "Untuk itu, saya harap bagian Kesra untuk bisa membantu kegiatan ini ke depan," imbuh Bupati. (adv/humas)