Rapat Paripurna Pengesahan APBD Medan 2016 Hujan Interupsi
MEDAN (HR)– Pengesahan APBD 2016 yang berlangsung, Senin (21/12) kembali mengalami penunundaan. Pasalnya munculnya perbedaan laporan Komisi B yang disampaikan Pimpinan DPRD dengan hasil yang sudah disepakati Komisi B saat rapat internal pembahasan finalisasi anggaran.
Rapat paripurna kali ini dihujani interupsi ketika Wakil Ketua DPRD Medan, Ihwan Ritonga menyampaikan laporan hasil pembahasan RSUD Pirngadi Medan yang dinilai berbeda dengan rapat di Komisi B.
Politisi PAN, HT Bahrumsyah menilai, laporan yang disampaikan Wakil Ketua DPRD Medan, Ihwan Ritonga berbeda dengan yang sudah ditandatangani Pimpinan Komisi B.
“Interupsi Ketua, saya Bahrumsyah, laporan yang disampaikan berbeda dengan yang sudah ditandatangani,” sela Bahrumsyah sambil mengacungkan salinan laporan yang sudah ditandatangani Pimpinan Komisi B.
Dijelaskan Bahrum, dalam hasil resume rapat tidak dicantumkan nama dewan seperti yang disampaikan dalam laporan yang dibacakan. “Tidak ada nama dewan dalam laporan yang sudah ditandatangani, sekarang nama dewan itu kenapa muncul di layar,” herannya mempertanyakan.wol/ivi)