Diskopindag Pantau Kenaikan Harga Elpiji
TELUK KUANTAN (HR)-Selasa (15/12), Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan turun melakukan peninjauan kenaikan harga eceran tertinggi LPG 3 kg.
"Kalau di Pekanbaru naik tentu di Pangkalan naik, tapi ketentuan apakah harga naik di Kuansing informasinya belum sampai," ujar Kepala Diskopindag Tarmis, Senin (14/12).
Sesuai jadwal, pihaknya akan turun memastikan apakah harga LPG naik. Biasanya kalau naik ada pemberitahuan dari Kementerian, tapi sampai sekarang belum ada.
Untuk memastikan apakah terjadi kenaikan, pihaknya akan mengecek sejumlah pangkalan. Biasanya yang naik barang baru, kalau masih stok lama tidak.
Salah seorang warga Gunung Toar Iswandi mengatakan, di desanya harga elpiji 3 kg Rp22 ribu. Harga tersebut sama dengan harga sebelumnya. (rob)