Penonton Beri Tepuk Meriah

BAGANSIAIAPI (HR)-Pembukaan MTQ Riau ke-34 di Kabupaten Siak meriah. Ribuan penonton memberikan tepuk tangan dan sorakan gembira saat barisan Pawai khafilah Kabupaten Rohil tiba di podium utama yang dipimpin Bupati Rohil Suyatno.
Ketua DPRD Rohil Nasrudin Hasan dan Plt Sekdakab RohilSurya Arfan juga ikut turun berjalan kaki mengisi barisan utamayang diikuti 1.250 orang peserta, Sabtu (14/11) di Kabupaten Siak.
Adapun yang menjadi penampilan unik dari barisan ini, ketika menampilkan barisan perikanan dan pertanian dengan membawa hasil lautdan hasil alam. Kemudian disusul barisan IPDN Rohil yang menampilkanaksi fantastisnya disepan podium.
Kemudian disusul barisan mobil hias 'Magrib Mengaji', bardah, ratib togak, Marcing Band Al Majidiyah, barisan BKMT, imam masjid, hasil pertanian dan perkebunan, tokoh Rohil, kafilah, suku-suku, gerakan pramuka dan rebana.
Barisan pawai Kabupaten Rohil juga mendapat sambutan hangat dari Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rahman dan Bupati Siak Syamsuar yangkagum dengan penampilan khafilahnya. Ketika melintasi podium utama Bupati Suyatno, Ketua DPRD Nasrudin Hasan dan Sekda Surya Arfan turut melambaikan tangan.(adv/humas)
Berita Lainnya
- Riau Dapat Hibah Barang Milik Negara Senilai Rp17 Miliar Lebih
- 100 Paket Sembako Diserahkan
- Inspektorat Bakal Audit Keuangan dan LKPJ Penggunaan Dana Desa di Kuansing
- Bangkinang Riverside dan Menara Islamic Centre Juga Prioritas Bupati Kampar
- 2 Jenderal Datangi Polres Inhu
- Sepekan Dibuka, Seleksi Calon Sekda Pemprov Riau Belum Ada Pendaftar