Pemuda Harus Terus Berkarya
PANGKALAN KURAS (HR)-Tepat, Rabu (28/10) adalah Hari Ulang Tahun Sumpah Pemuda. Tentu, banyak makna hingga hikmah yang bisa dikutip memaknai hari bersejarah tersebut. Yang jelas, pemuda tanah air terus berbuat dan berkarya bagi negeri ini.
Dimata generasi muda Kabupaten Pelalawan, Hari Sumpah Pemuda memiliki makna yang luas, namun secara sederhana Sumpah Pemuda dimaknai dengan terus berbuat dan peduli untuk negeri ini.
Andi Sulaiman, Wakil Ketua Himpunan Pelajar dan Mahasiswa Pelalawan (HIPMAWAN) yang berdomisili di Kota Bidadari Sorek Satu, Kecamatan Pangkalan Kuras, menurutnya, Sumpah Pemuda mencerminkan patriotisme, idealisme para pemuda dahulu kalanya agar terbebas dari belenggu penjajah.
Maka, melalui penyatuan segenap pemuda di tanah air, kemerdekaan itu bisa diraih. "Sebagai generasi muda sekarang ini, tentu banyak hal yang bisa kita perbuat untuk negeri ini. Seperti halnya, turut serta dalam berbagai pembangunan. Misalnya, pemuda berperan mengawasi segala bentuk pembangunan di negeri ini, agar hasilnya mutlak untuk masyarakat. Itu salah satu peran yang mesti dilakoni oleh pemuda segenap negeri ini," ungkapnya, Kamis (29/10) saat berbincang dengan Haluan Riau.
Bentuk memaknai hari sumpah pemuda lainnya, jelas mahasiswa di salah satu perguruan tinggi di Pekanbaru ini, mendukung setiap kebijakan pemerintah daerah dengan segala program kerja yang pro rakyat.
Bahkan, terus mengawasi kinerja pemerintah di segala lini agar tak ada temuan proyek gagal yang berimbas hasil pembangunan menjadi terbengkalai dan berpeluang terjadinya tindak korupsi.(zol)