Simpang Empat Pasar Pagi Arengka Lumpuh Total
PEKANBARU (hr)-Akibat lampu lalulintas (Trafific Light) yang tidak menyala, menimbulkan kemacetan panjang di Simpang Pasar Pagi Arengka.
Dari pantauan di lapangan, kendaraan yang melintas didominasi kendaraan roda dua dan truk-truk besar, Rabu (14/10) pukul 18.45 WIB.
Tidak terlihat satupun petugas kepolisian yang mengatur lalu lintas, sejumlah warga berusaha mengurai kemacetan dengan mengatur kendaraan yang melintas.
Namun sayang, sampai berita ini ditulis, usaha warga belum berhasil mengurai kemacetan, dikarenakan tidak ada satupun pengendara yang mau mengalah.
"Semua tak ada yang mau mundur, kalau seperti ini ya tidak ada yang bisa gerak, seharusnya kalau lampu merah mati, polisi harus stand bay," ungkap Suripto salah satu warga yang berusaha mengatur lalu lintas.
Kemacetan terparah dari arah Panam menuju kota, dan dari arah Soekarno hatta menuju kubang.(grc/hen)