Wako Harapkan ASN Tingkatkan Motivasi Sebagai Pelayan Masyarakat

Gelar Zikir dan Tabligh Akbar

Gelar Zikir dan Tabligh Akbar

PEKANBARU (HR)-Menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharam 1437 Hijriah, Pemerintah Kota Pekanbaru menggelar Zikir Bersama dan Tablig Akbar, bertempat di Masjid Paripurna Ar-Rahman Pekanbaru, kegiatan berlangsung, Selasa (13/10).

Dimulai dengan zikir bersama dan dirangkai dengan Salat Ashar berjamaah, dilanjutkan dengan doa akhir tahun Hijriah dan Salat Maghrib bersama.

Kemudian juga dibarengi dengan doa awal tahun Hijriah dan di tutup dengan tablig akbar yang dipimpin oleh imam Masjid

Gelar
Paripurna Ar Rahman ustad Masrialdi Hasan Lc.

Walikota Pekanbaru, Firdaus ST MT menyampaikan dalam kata sambutannya mengatakan, peringatan Tahun Baru Islam yang jatuh pada 14 Oktober 2015, harus mampu membawa kesadaran masyarakat terhadap makna sesungguhnya peristiwa Hijrah Nabi Muhammad SAW dari Makkah ke Madinah.

Secara singkat dijelaskannya, mengenai kata hijrah yang berasal dari bahasa Arab memiliki arti meninggalkan, menjauhkan diri atau berpindah tempat.  Hal ini yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW, dengan melakukan hijrah dari Mekkah ke Madinah, tujuannya, antara lain, bisa mempertahankan dan bisa menegakkan terhadap risalah Allah SWT, yaitu akidah islamiyah dan Syariat Islam.

Sebagian dari alim ulama mengatakan apabila makna hijrah Rasulullah adalah disebut dengan keluar dari darul kufur, menuju darul Islam, artinya keluar dari sifat kekufuran manusia dan menuju terhadap keimanan yang hakiki.  

"Maka dari itu, momen ini saya berharap ini bisa menjadi momen bagi seluruh PNS di lingkungan Pemko Pekanbaru untuk meningkatkan pelayanan. Bekerja, bekerja dan bekerja," katanya.(her).