Ace Hardware Berikan Empat Unit Alat Penjernih Udara
PEKANBARU(HR)- Pemerintah Kota Pekanbaru menerima bantuan berupa alat penjernih udara atau Air Purifier, untuk digunakan di posko evakuasi, khusus bayi di Aula LT III, kantor walikota Pekanbaru.
Pemberian tersebut dilakukan dalam kunjungan manajemen Ace Harware, Rabu (7/10). Atas bantuan yang diberikan, pihak Pemko Pekanbaru yang diwakili, Burhan Gurning, Komandan Satkorlak Posko Evakuasi, didampingi Mawardi, Humas Satkorlak, menyambut baik dengan kepedulian dari perusahaan tersebut. Permohonan maaf juga disampaikan kepada manajemen Ace Harware, pasalnya dalam kegiatan itu tidak bisa dihadiri Walikota Pekanbaru, Firdaus.
"Kami sampaikan permohonan maaf, karena Pak Wali tidak bisa menghadiri kegiatan yang Kita adakan ini, beliau sedang ada kegiatan diluar," katanya.
Ia juga mengatakan sangat berterimakasih atas bantuan yang diberikan oleh Perusahaan kepada Pemko Pekanbaru, karena hal itu merupakan bentuk apresiasi perusahaan terhadap kondis yang sedang terjadi di kota Pekanbaru. Mudah- mudahan alat itu nantinya bisa membawa manfaat bagi semua masyarakat yang sedang membutuhkannya. Terutam bagi bayi- bayi yang sedang dievakuasi di posko Pemko.
"Ini adalah bentuk apresiasi perusahaan kepada Pekanbaru, oleh karena itu kami ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya. Mudah-mudahan alat ini akan bisa membawa manfaat bagi kita semua khususnya untuk kesehatan para bayi yang ada di Posko," jelasnya.
Lebih lanjut iaa berharap, Perusahaan Ace Hardware akan semakin berjaya dan masyarakat juga diharapkan akan lebih paham akan kegunaan dari Air Purifier, sehingga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mengantisipasi dampak kabut asap yang menyelimuti Kota pekanbaru.
Mudah-mudahan tidak sampai di sini saja, kita harapkan perusahaan lain juga bisa mengikuti langkah dari Ace Hardware karena memang permasalahan kabut asap bukan hanya permasalahan Pemerintah tapi permaslahan kita semua," ungkapnya.
Sementara itu Store Manager Ace Hardware, Mulyadi dalam sambutannya mengatakan Ace Hardware merupakan salah satu perusahaan yang berada di Pekanbaru yang menyediakan Air Purifier yang mampu menyaring udara dari virus maupun bakteri. "Beberapa waktu lalu kita sudah sama-sama tahu Walikota meresmikan posko evakuasi bayi dari dampak kabut asap ini. Oleh karena itu pagi ini kita menyerahan 4 Air Purifier yang nantinya akan dipasang di posko evakuasi ini," ujarnya.
Ia mengatakan, 4 Air Purifier ini terdiri dari 2 Air Purifier berukuran sedang dan 2 Air Purifier berukuran besar. "Jadi untuk ukuran besar akan diletakan di Posko evakuasi yang untuk balita karena ruangannya lebih besar dan 2 Air Purifier ukuran kecil akan diletakkan di Posko evakuasi bayi, karena memang uku-ran ruangannya juga lebih kecil," jelasnya.
Mulyadi berharap, bantuan yang diberikan ini bisa bermanfaat dan bisa jadi solusi untuk permasalahan yang saat ini sedang terjadi yaitu maslah asap. "Kita juga kan gak bisa jamin Posko Evakuasi ini sepenuhnya terbebas dari asap dan uadara kotor, karena itu kita berikan bantuan ini. Karena memang alat ini sanggup menyaring dan menetralisir udara kotor baik itu virus maupun bakteri sehingga udara di sekeliling kita menjadi sehat," jelasnya.(her)