Sambut Tahun Baru Islam, FPI Gelar Tablig Akbar
PANGKALAN KERINCI (HR)-Tidak ingin melewatkan begitu saja pergantian tahun baru Islam 1437 H yang jatuh pada, Rabu (14/10) pekan depan bertepatan 1 Muharram 1437 H, Dewan Pengurus Wilayah Front Pembela Islam (Kabupaten Pelalawan akan menggelar Tabligh Akbar. Kegiatan yang akan digelar pada Selasa (13/10) malam dipusatkan di halaman Masjid Besar Al Muttaqin, Pangkalan Kerinci.
Rencana tersebut disampaikan Ketua Dewan Tanfidzi FPI Pelalawan, H Syaugi Syahab, Selasa (6/10) kemarin." Insya Allah kita ingin melaksanakan Tabligh Akbar sempena menyambut tahun baru 1 Muharram 1437 H ini dengan lebih bermakna lagi dan membawa pesan positif bagi umat. Karena begitu pentingnya pergantian tahun Islam ini bagi kita, maka perlu kita saling mengingatkan. Karena berapa banyak antara kita saja, kadang lupa dengan penanggalan dalam Islam sendiri," ungkap Syaugi.
"Ironis lagi, ada yang tidak tahu apa itu tahun Hijiriyah dan tidak hafal bilangan tahun dalam Islam yang telah dipancangkan sejak masa hijrahnya Nabi Muhammad SAW bersama sahabatnya dari Mekkah ke Madinah 1.437 tahun lalu," ujarnya.
Umat Islam kata Syaugi, malah lebih kenal dengan tahun baru Masehi yang dirayakan dengan hura-hura, bersenang-senang serta bentuk-bentuk kelalaian lainnya dengan memubadzirkan harta dan waktu mendatangkan murka Allah dan jauh dari nilai-nilai syariat agama.
"Dengan tahun baru Islam merupakan tonggak untuk kita mempunyai komitmen diri bahwa hari esok harus lebih baik dari hari ini dalam hal amalan ketaatan kepada Allah di seluruh aspek kehidupan. Mari bersama berhijrah ke arah yang lebih baik untuk kehidupan akhirat," ungkapnya.
Tabligh akbar yang bertema "Dengan Semangat Hijrah Kita Pererat Ukhuwah Islamiah melalui Pelalawan Bersholawat", tambah Syaugi diharapkan umat Islam segera sadar bahwa persatuan kesatuan ukhuwah Islamiyah haruslah dijunjung tinggi dari kepentingan lain.
"FPI ingin menjadi mediator dalam tujuan ini yang mana umat Islam haruslah mempunyai visi dan misi yang sama cara pandang dan perspektif yang sama dan tindakan yang sama pula dalam mensikapi setiap permasalahan yang timbul dalam masyarakat dalam konteks akhiruz zaman," paparnya.
Sementara itu ketua panitia tabligh akbar Toni Karloriadi, mengatakan peringatan tahun baru Islam ini agar menjadi media ummat Islam di Kabupaten Pelalawan khususnya Pangkalan Kerinci bisa menjadi ajang saling menasehati dan mengingatkan dalam kebaikan ulama dengan umara dan antara rakyat dengan pemimpinnya.
Pada acara itu sebut Toni rangkaiannya diisi dengan taushiyah agama dengan menghadirkan ulama asal Samarinda, Kalimantan Tengah Habib Abdurrahman Shahab alumni Daarul Mustofa Tarim Yaman ''Insya Allah akan dihadiri oleh setidaknya 1.200 jamaah se Kabupaten Pelalawan," ujarnya.
Pihaknya juga mengucapkan banyak terima kepada seluruh pihak yang sudah mensupport untuk persiapan acara ini terutama sekali Pemda Kabupaten Pelalawan yang selalu menyokong unt kegiatan keagamaan, BKM Al Muttaqien, MUI, IKADI, MDI, MKP, IPHI, dan majelis pecinta salawat PALAPA yang saat ini juga akan dimeriahkan dengan hadroh atau marawis dan kesenian silat pedang.
"Jadi kami mengundang dan menjemput seluruh masyarakat untuk hadir bersama. Ajak anak-anak dan keluarga kita mendengarkan taushiyah agama bersama ba'da Isya, Selasa (13/10) malam pekan depan. Kegiatan ini juga bagian dari syiar Islam dan harus semarak," ungkapnya.(zol)