Tahapan Assessment Sekdakab Dimulai
TEMBILAHAN (HR)-Tahapan assessment Sekretaris Daerah Kabupaten Indragiri Hilir mulai bergulir. Pengumuman dan penerimaan berkas dari tanggal 28 September hingga 21 Oktober mendatang. Sedangkan pengumuman akhir akan dilaksanakan pada 30 Nopember oleh tim panitia seleksi.
Hal ini diungkapkan Ahmad Ramani Kabag Humas Sekdakab (Inhil), Selasa (29/9). "Sesuai surat Panitia Seleksi (Pansel) dengan nomor 01/Pansel-Kab Inhil/2015 yang ditandatangani Ketua Pansel Prof Sujianto. Tahapan assesment Seretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Indragiri Hilir (Inhil) dimulai dari tanggal 28 September dan pengumuman akhir tanggal 30 Nopember," ungkap Kabag Humas.
Menurut Kabag Humas, selain jabatan Sekdakab Inhil ada empat jababatan lain yang akan diisi dalam proses assesment, yakni Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultural, Kepala Dinas Bina dan Sumber Daya Air, Kepala Dinas Kesehatan dan Kepala Dinas Pendapatan Daerah.
Lebih lanjut Ahmad Ramani menjelaskan, dalam surat itu juga dipaparkan, tahapan asessment jabatan Sekdakab dan empat jabatan kepala dinas yang saat ini dalam kekosongan. "Tahapan pengumuman dan penerimaan berkas dimulai tanggal 28 September hingga 21 Oktober 2015. Selanjutnya seleksi administrasi dimulai 28 September hingga 23 Oktober," imbuhnya.
Ditambahkan, pengumuman hasil seleksi administrasi dilakukan tanggal 27 Oktober, dilanjutkan dengan seleksi kompetensi manajerial tanggal 4 sampai 6 November. Tahapan berikutnya pengumuman hasil seleksi kompetensi manajeria tanggal 16 November. Tahapan berikutnya, seleksi kompetensi bidang dan wawancara akhir dimulai 18 sampai 21 November. "Untuk pengumuman akhir dilakukan pada 30 November mendatang," sebutnya. (adv/humas)