DalamKondisi Sehat
PASIR PENGARAIAN (HR)- Sebanyak 225 Jamaah Calon Haji asal Kabupaten Rokan Hulu, berada dalam kondisi sehat dan selamat dari kejadian crane jatuh. Saat ini seluruh JCH sedang berada di pemondokan di kawasan Mekkah untuk melaksanakan salat berjamaah di Masjidil Haram jelang wukuf yang dijadwalkan pada 23 September 2015.
Disampaikan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Rokan Hulu, Ahmad Supardi, Selasa (15/9), selain mengikuti saalat berjamaah di Masjidil Haram, sebagian jamaah juga melaksanakan umrah sunat dan kegiatan dibadah lainnya. Dan selama berada di Tanah Suci seluruh jamaah tidak ada yang dirawat karena sakit.
Sesuai jadwal yang ditentukan, tanggal 22 September 2015 dinihari seluruh JCH asal Kabupaten Rokan Hulu, akan diberangkatkan ke Arafah menggunakan bus yang disewa Kementerian Agama untuk mengikuti wukuf yang dijadwalkan pada 23 September 2015. Setelah mengikuti wukuf selama satu hari selanjutnya pada malamnya kembali diberangkatkan ke Musdalifah untuk mengambil batu lempar jumrah.
Selanjutnya pada tanggal 24 malam JCH kembali bertolak ke Mina untuk melempar jumroh. “Namun jelang wukuf atau setibanya di Mekah, JCH Rohul ini tetap menjalankan ibadah di Masjidil Haram. Saat ini seluruh JCH semuanya dalam kondisi sehat dan tidak ada yang dirawat. Meski demikian kita tetap berdoa agar JCH Rohul ini tetap sehat hingga setibanya di tanah air,” harapnya.
Untuk itu Ahmad Supardi, mengimbau kepada keluarga JCH yang berangkat untuk menunaikan ibadah haji tahun ini hendaknya berdoa agar keluarga yang berhaji dapat selamat dan menjadi haji yang mabrur. Tidak itu saja, Ahmad juga meminta setibanya di Indonesia, seluruh JCH akan menjadi panutan dan lebih giat lagi dalam melaksanakan ibadah lima waktu. (gus)