PKS Targetkan 10 Persen Suara di Pemilu 2019
JAKARTA(HR)-Partai Keadilan Sejahtera menargetkan memperoleh lebih dari 10 persen suara pemilih dalam pemilu 2019. Hal itu merupakan salah satu kebijakan partai yang dihasilkan dalam Musyawarah Nasional ke-4 PKS.
"Kami ingin naik kelas, mudah-mudahan 11-12 persen bisa tercapai. Nanti akan dibahas lebih lanjut soal kemungkinan penambahan kader," ujar Presiden PKS Sohibul Iman, seusai pembukaan Munas ke-4 PKS di Hotel Bumi Wiyata Depok, Jawa Barat, Senin (14/9).
Dalam pidato politik yang disampaikan pada pembukaan Munas, Sohibul mengatakan bahwa penetapan jumlah minimum perolehan suara tersebut adalah hal yang wajar. PKS pada tahun 1999 hanya memperoleh 1,4 persen suara, sementara pada 2004 dan 2009 memperoleh 7 persen suara.
"Ukurannya, 5-10 persen adalah papan tengah. Jadi wajar kalau kita ingin PKS menjadi partai papan atas," kata Sohibul.(kcm/dar)