Amzar Minta Pertandingan Disesuaikan
MEMPURA (HR) - Kondisi kabut asap yang masih bertahan menyelimuti wilayah Kecamatan Mempura membuat KONI merasa resah dalam menyelenggarakan Pekan Olahraga Kecamatan. Meski pertandingan bisa dimulai, namun Ketua KONI Kabupaten Siak Amzar meminta agar panitia menyesuaikan jadwal dengan cuaca atau ketebalan kabut.
Hal ini disampaikan Amzar saat membuka Porcam Mempura, Senin (7/9) di lapangan bola kaki samping SMAN 01 Mempura. "Kalau paagi kabut kuat, geser jadwalnya agak siang. Saya harap panitia bisa membuat jadwal menyesuaikan dengan kondisi kabut. Intinya jangan sampai kita sakit," ujar Amzar. Hadir pada kesempatan ini Camat Mempura Hendi Darhavin, Ketua KONI Kecamatan Mempura Sujarwo, seluruh Penghulu se-kecamatan Mempura, tokoh pemuda dan para pecinta olahraga lainnya.
Menurut Amzar, Porcam ini sejalan dengan program KONI Kabupaten, dan diharapkan melalui even ini bisa menjaring atlet-atlet andal, yang nantinya bisa diseleksi di tingkat Kabupaten untuk mempersiapkan diri mengikuti Pekan Olahraga tingkat Provinsi Riau. "Tahun depan kita sudah menyiapkan atlet untuk mengikuti Porpov Riau," kata Amzar.
Lebih lanjut, Amzar berharap agar pada Porcam selanjutnya KONI bisa menambah cabang olah raga yang dipertandingkan, hal itu bisaa disesuaikan dengan kondisi daerah dan olahraga apa saja yang berkembang di tiap kampung. Sesuai agenda, kegiatan ini akan digelar, 7-13 September, dengan diikuti seluruh tim olahraga dari berbagai kampung se Kecamatan Mempura. Terdapat 4 cabang olahraga yang diperlombakan, cabang sepak bola diikuti 19 kesebelasan, voli 11 tim, voli putri 13 tim, sepak takrau 17 tim, dan untuk tenis meja diikuti sekitar 30 atlet perorangan.
Di lain pihak, Camat Mempura mengingatkan pada seluruh atlet untuk spotif dalam mengikuti pertandingan. Menjadi sang jawara merupakan tujuan tiap atlet namun bermain yang cantik dan sportif menjadi kebanggaan para pecinta olahraga. "Dari empat cabang yang diperlombakan, nampaknya cabang sepak bola yang rentan, kami minta seluruh atlet dan suporter bisa sportif," kata Camat. (lam)