Kasrem dan Kasiops Korem 031/WB Sertijab

Pekanbaru(HR)-Pergeseran jabatan kembali terjadi di Komando Resort Militer 031/WB. Kali ini dua jabatan penting Kasrem 031 /WB dan Kasi Ops Korem 031/WB disertijabkan.
Kasrem 031/WB, Kolonel Arh Purwo Sudaryanto, digantikan Kol Czi I Nyoman Parwata dan Kasi Ops, Letkol Inf Dody Zulkarnain, digantikan Letkol Inf Saad Miyanta. Kolonel Arh Purwo Sudaryanto yang semula Kasrem 031/WB, kini menjabat Danrem 102/Pjg di Kalimantan Tengah.
Sedangkan Kasi Ops Korem 031/WB, kini diangkat menjadi Komandan Brigade Infanteri I Kostrad di Jakarta.
"Perkembangan saat ini cukup cepat di mana serah terima jabatan ini merupakan hak prerogatif pimpinan.Hal ini tak perlu kita fikirkan karena hal ini merupakan pembinaan personel dan merupakan hal biasa," kata Brigjen TNI Nurendi.
Sertijab ini hal biasa dalam ketentaraan atau TNI. "Saya secara pribadi mengucapkan terima kasih kepada pejabat yang telah melaksanakan tugasnya di lingkungan Korem 031/WB ini. Ini bukan keinginan kita tapi merupakan hak prerogatif atasan," kata Danrem.(rls/hen)
Berita Lainnya
- Satpol PP Harus Tegas Tertibkan Warung Remang-remang
- Pemko Mulai Serahkan Bantuan Modal Subsidi Bunga ke Pelaku Usaha
- Rumah Zakat Pekanbaru Sosialisasikan RJP dan Pembuatan Bivak
- Danlanud Rsn Terima Atase Pertahanan Udara AS
- Dinsos Harus Segera Tindak Gepeng
- Program Doctor On Call Bakal Dikembangkan Jadi UGD Call Service