Alfedri Kukuhkan Tim Pemenang SUARA Sabak
SABAK AUH (HR)- Tim dan relawan pemenang "SUARA" se- Kecamatan Sabak Auh menyatakan sikap mengantar pasangan calon bupati dan wakil Bupati Siak Syamsuar dan Alfedri duduk kembali.
Pernyataan sikap itu disampaikan saat pengukuhan Tim dan Relawan Pemenangan SUARA Koalisi Rakyat Bersatu se-Kecamatan Sabak Auh
Pengukuhan Tim dan relawan pemenangan ini langsung dilantik oleh calon Bupati Wakil Siak H.Alfedri dan Ketua Partai Hanura Rolis yang digelar di Gor Baminton Sabak Auh, Minggu (30/8).
Ketua Tim Pemenangan SUARA Kecamatan Sungai Apit Sapuan dalam sambutan menegaskan, agar Tim dan relawan ini dijadikan tim yang kuat untuk memenangkan pasangan calon bupati dan wakil Bupati Kabupaten Siak Syamsuar dan Alfedri "SUARA" pada Pilkada 9 Desember.
satu periode tidak cukup menyelesaikan pembangunan di Siak, khususnya Sabak Auh. Selama ini pembangunan di Sabak Auh sudah berkembang pesat. Dulunya banyak jalan di kampung berdebu, sekarang sudah banyak yang hitam.
"Tidak itu saja, masyarakat merasakan masih banyak program pemerintah daerah di bawah kepemimpinan Syamsuar-Alfedri serba gratis, seperti pendidikan dan kesehatan gratis, termasuk ngurus IMB, SITU dan banyak lagi kemudahan yang sudah dirasakan masyarakat," ujar Sapuan
Sementara itu, Alfedri menyampaikan apa yang disampaikan tim pemenang SUARA Sabak Auh, yang dahulunya berdebu dan jalannya belum hitam.
"Namun selama kami memimpin, sekarang masyarakat sudah menikmati jalan-jalan sudah hitam, baik kampung ke kampung maupun dari kampung ke ibu kota atau kecamatan," ungkap Alfedri Adapun masalah jalan untuk menuju perkebunan dan pertanian masyarakat. Dirinya akan lanjutkan pembangun tahun depan.
"Kalau masyarakat mendukung dan memilih kami lagi, kami kembali dan melanjutkan kepemimpinan Siak lima tahun ke depan," ungkap Alfedri
Alfedri mengaku terharu adanya komitmen dan kesungguhan relawan Pemenang SUARA Sabak Auh. Hal ini bermaksud agar pembangunan Sabak Auh lebih optimal di masa mendatang. Itu juga Agar tim dan relawan selalu solid sampai pencoblosan 9 Desember mendatang.***