Tersangka Curat Diamankan di Tambang

BANGKINANG (HR)- Jajaran Polsek Tambang Polres Kampar mengamankan seorang pelaku percobaan pencurian AJ (40), warga Perum Athaya, Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Rabu (26/8).
AJ diamankan beberapa saat setelah melakukan percobaan pencurian di rumah Dedek (17), seorang mahasiswi yang bertempat tinggal di Perum Athaya II blok B/01 Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang.
Informasi yang dihimpun, kejadian bermula pukul 03.00 Wib (26/8) saat korban Dedek terbangun mendengar suara seperti orang mencongkel jendela rumahnya. Merasa curiga lalu korban keluar dari kamar dan melihat seorang pria yang tidak memakai baju berada di dalam rumahnya.
Korban kaget dan langsung berteriak dan kembali menutup pintu kamarnya.
Tidak berapa lama kemudian korban keluar dari kamar dan mendapati barang-barang yang berada ruang depan telah berantakan serta jendela ruang tamu dalam keadaan terbuka serta engsel jendela telah rusak.
Disaat bersamaan warga yang mendengar teriakan korban kemudian mengejar pelaku dan berhasil mengamankan pelaku dan melaporkannya kepada pihak Kepolisian.
Jajaran Polsek Tambang yang mendapat laporan warga langsung mendatangi TKP dan mengamankan pelaku beserta barang bukti.
Kapolres Kampar AKBP Ery Apriyono SiK melalui Kapolsek Tambang AKP Rusyandi Zuhri Siregar saat dikonfirmasi Haluan Riau membenarkan kejadian tersebut.(oni)
Berita Lainnya
- Kuris Narkoba Diringkus Polres Kuansing
- Dekan FISIP UNRI Peragakan 36 Adegan Dugaan Pelecehan Seksual
- Tertangkap Gunakan Narkoba, Kades Kepayang Sari Akan Diberhentikan
- Penyanyi Velline Chu si 'Ratu Begal' Ditangkap Polisi
- Foto Wajah Pelaku Penyiram Novel Baswedan Terungkap!
- Rekonstruksi Pembunuhan Hakim Jamaluddin Hari Ini Bakal Digelar di 3 Tempat dengan 6 Adegan