100 Personel Polda Riau Amankan Pilkada
TELUK KUANTAN (HR)-Pengamanan Pilkada serentak di Kuansing akan mendapatkan tambahan 100 personil dari Polda Riau. Personil tersebut terdiri dari Kesatuan Brimob dan Sabhara Polda Riau.
"Ada tambahan dari Polda, kurang lebih 100 personil," ujar Kapolres Kuansing AKBP Edy Sumardi P di Kantor KPU, Selasa (25/8).
Penambahan personil diprediksi akan tiba menjelang minggu tenang. Sementara dari Polres untuk pengamanan menerjunkan 2/3 kekuatan atau 350 personil. "Kita menurunkan 2/3 personil, sisanya melaksanakan tugas rutin melayani masyarakat," ujar Edy Sumardi.
Kapolres berharap pelaksanaan Pilkada berjalan aman dan lancar sampai selesai, kepada masyarakat diharapkan tetap menjaga persatuan dan kesatuan.
Rabu (25/08) akan dilaksanakan gelar apel pasukan pengamanan Pilkada di lapangan Limuno Teluk Kuantan. Usai gelaran upacara akan dilakukan acara di Kantor KPU penandatanganan MoU Pilkada damai. (rob)