300 Anggota Satpol PP Riau Test Urine

300 Anggota Satpol PP Riau Test Urine

PEKANBARU (HR)-Sebangak 300 anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol Riau, menjalani tes urine oleh anggota Basan Narkotika Nasional Provinsi Riau, Selasa (18/8), di Kantor Satpol PP Riau.

Dari 300 anggota Satpol PP tersebut terdiri tiga kompi Pengendalian Masyarakat (Dalmas), penjagaan kantor dan rumah dinas Gubernur Riau dan wakilnya, serta anggota yang bertugas menjaga di kantor Dharma Wanita.

Sisanya dari total 650 anggota Satpol PP Provinsi Riau atau 350 anggota Satpol lagi, akan dianggarkan pada kegiatan test urine pada waktu yang tidak ditentukan nantinya.

Kepala Satpol PP Riau, Zainal, mengatakan, nantinya jika ada anggota Satpol PP Riau yang dinyatakan positif mengkonsumsi narkoba, atau barang haram sejenis zat adiktif, maka tetap akan dilakukan rehabilitasi serta sanksi.

"Tess urine ini dilakukan tentunya untuk mengetahui sejauh mana indikasi keterlibatan para anggota Satpol PP terhadap barang-barang itu," ujar Zainal.

Dikatakan Zainal, hasilnya nanti akan ditentukan oleh BNN dan akan segera diketahui siapa saja yang mengkonsumsi narkoba. Dia juga mengakui sejauh ini baru satu anggota Satpol PP yang masuk daftar pengguna barang tersebut.

Sementara Kabid Rehabilitasi BNN Provinsi Riau AKBP drg Agung Hadi W SpBM menyebutkan hasil urine dari setiap anggota Satpol PP ini akan langsung diteliti hari ini (kemarin,red). Diharapkan hasilnya sudah selesai secepatnya dan akan disampaikan kepada Kasatpol PP.

"Mudah-mudahan sore ini sudah tuntas, (kemarin red). Kalau sudah tuntas nanti hasilnya langsung kami serahkan kepada Kasatpol. Kalau kami tak ada kewenangan mengumumkannya," ujar Agung.

Untuk diketahui, test urine ini tidak hanya dilakukan kepada Satpol PP Riau saja, namun juga kepada seluruh SKPD dan jadwalnya nanti akan diberitahukan langsung kepada pimpinan.(nur)