Pacu Jalur Mini Digelar Diikuti 93 Jalur
TELUK KUANTAN (HR)-Jumlah pacu jalur mini tradisionil tahun ini mengalami peningkatan. Pelaksanaan pacu jalur mini digelar 15-16 Agustus ditepian Narosa Teluk Kuantan. Hari pertama dilakukan dua putaran.
"Jumlah jalur mini yang ikut tahun ini meningkat signifikan, tahun lalu 68 jalur mini, tahun ini 93 jalur, bertambah 25 jalur dari tahun lalu," kata Ketua pelaksana Azwan didampingi Teja Sukmana usai pencabutan undian di gedung Narosa, Jumat (14/8).
Untuk jumlah hilir pada hari pertama akan dilakukan 46 kali hilir dan satu undian bay yakni Jalur Mini Bandar Baru Desa Petapahan Gunung Toar.
Dari hasil pencabutan undian, Jalur Mutiara Putih Desa Pulau Banjar Kari memegang piala bergilir Bupati tahun lalu, akan berhadapan dengan Jalur Rawe-wawe Rantas Desa Pulau Aro sama-sama dari Kuantan Tengah.
Sementara, jalur runner up yakni Jalur Untuang Tuah Redang Disbun berhadapan dengan Jalur Mini Sabaran Olang Bakulit Desa Koto Taluk uantan. Jalur peraih juara tiga tahun lalu, yakni Jalur Perwira Muda Desa Toar akan berhadapan dengan jalur Ratu Laut desa Pulau Lancang Benai. (rob)