Mulai dari Jalan, Musala hingga Sekolah
PEKANBARU (HR)-Untuk kesekian kalinya, anggota DPR/MPR RI Daerah Pemilihan Riau 1 dari Partai Demokrat, Hj Mukhniarti Basko, SE, MSi, kembali menggelar reses untuk menjemput aspirasi masyarakat. Kali ini, reses digelar di Kelurahan Minas Jaya, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Rabu (12/8). Banyak aspirasi yang disampaikan masyarakat.Mulai dari pembangunan jalan, musala hingga peningkatan sarana sekolah.
Tidak hanya menjemput aspirasi, reses kali ini juga disertai dengan sosialisasi empat pilar kebangsaan, yang merupakan agenda rutin Hj Mukhniarti setiap kali menggelar reses. Dalam kesempatan itu, Ety Basko juga memberi bantuan berpa ratusan paket sembako kepada masyarakat Kelurahan Minas Jaya.
Sama halnya dengan reses sebelumnya, kedatangan Hj Mukhniarti yang akrab disapa Ety Basko ini, mendapat sambutan hangat dari ratusan masyarakat. Ikut hadir dalam kegiatan itu Camat Minas Afrizal Koto, Sekretaris Lurah Monli, Perwakilan Kapolsek Minas Suwondo serta ratusan masyarakat Kelurahan Minas Jaya. Kedatangan Hj Mukhniarti didampingi tenaga ahli Mardjoni Hendri dan Dheni Kurnia yang juga Ketua PWI Riau.
Ketika membuka pertemuan, Camat Minas Afrizal Koto mengungkapkan rasa syukur dan bahagianya atas kedatangan wakil rakyat Riau di DPR RI tersebut. Menurutnya, kehadiran Hj Mukhniarti di tengah-tengah masyarakat Minas, menunjukkan kepedulian yang bersangkutan untuk masyarakat yang diwakilinya di DPR RI.
"Kehadiran Ibu di sini kami sambut dengan rasa bahagia dan syukur. Kepada warga, kami persilakan untuk menyampaikan aspirasi langsung kepada Ibu Hj Mukhniarti," ujarnya.
Tidak hanya menyampaikan aspirasi secara langsung, masyarakat juga dipersilakan menyampaikan aspirasinya secara tertulis. Hal itu mengingat masyarakat yang hadir cukup membludak. Sehingga tidak semua aspirasi dapat ditampung dalam pertemuan itu.
Kesempatan untuk menyampaikan aspirasi itu, disambut antusias warga yang hadir. Seperti dituturkan Alben, warga Kelurahan Minas Jaya. Di hadapan Hj Mukhniarti, ia berharap pemerintah lebih memperhatikan pembangunan Jalan Rantau Bertuah dengan mengaspalnya. Hal itu disebabkan ruas jalan yang berada di antara lahan PT Arara Abadi dan PTM CPI tidak pernah tersentuh pembangunan.
"Kami berharap Ibu bisa perjuangkan ke pusat, karena pemerintah kabupaten dan provinsi tidak bisa membangun karena berada di kawasan penguasaan lahan kedua perusahaan itu," ungkapnya.
Sementara itu, Ritman Simanjuntak yang juga Ketua RT03/RW 12 Kelurahan Minas Jaya, mengharapkan Hj Mukhniarti memperjuangkan pengaspalan Jalan Sisingamangaraja sepanjang 1,5 kilometer, dimulai dari Kantor Pos dan Giro setempat. "Masyarakat di sini sudah lama berharap jalan itu segera diaspal," lontarnya.
Sedangkan Khairul, Warga RT2RW 9 Kelurahan Minas Jaya, meminta bantuan untuk perbaikan musala. "Begitu juga untuk penambahan kelas sekolah-sekolah yang ada di sini. Karena yang ada sekarang tidak mencukupi untuk menampung siswa," ujarnya.
Menanggapi aspirasi masyarakat tersebut, Hj Mukhniarti mengatakan semua aspirasi akan ditampung dan selanjutnya diperjuangkan di tingkat pusat. "semua aspirasi masyarakat ini kita akan perjuangkan ke pusat. bila perlu diperjuangkan juga dengan dana aspirasi yang sudah dialokasikan," terangnya.
Terkait peningkatan jalan yang berada di antara lahan dua perusahaan di kawasan itu, Hj Mukhniarti mengatakan, akan membantu masyarakat dengan cara membahasnya bersama pihak perusahaan, serta dilanjutkan dengan pembahasan di tingkat pusat.
Ditambahkan Dheni Kurnia, semua aspirasi yang ditampung akan dibahas, akan disampaikan mana yang menjadi kewenangan pemerintah kabupaten dan provinsi. "Sedangkan untuk di pemerintah pusat akan diperjuangkan dan aspirasi juga dapat direalisasikan melalui dana aspirasi," jelas Dheni.
Usai pertemuan, Hj Mukhniarti menyempatkan diri meninjau Masjid Besar Al Huda Kecamatan Minas Jaya yang dimintai masyarakat bantuan pembangunannya. Dalam kesempatan itu, masyakat diminta membuatkan proposal dan memenuhi semua persyaratan yang dibutuhkan, agar dapat diperjuangkan di pusat. (rud)