Alumni SMPN 14 Pekanbaru adakan buka puasa bersama
Pekanbaru (HR) - Alumni Sekolah Menengah Pertama (SMP) 14 Pekanbaru angkatan 2004 menggelar acara buka puasa bersama, Minggu (12/7/2015), di Hotel De Whitte Pekanbaru.
Kegiatan yang mengusung tema "Silaturahmi dan Kebersamaan" tersebut menjadi ajang silaturahmi para alumni.
Sebagai Ketua pelaksana kegiatan, Virki menyebut tujuan acara tak lain adalah guna mempererat silaturahmi antara alumni SMPN 14 Pekanbaru angkatan 2004, serta sebagai media mengenang kembali kenangan yang pernah terukir pada masa SMP dahulu serta menjadi ajang perpisahan para alumni yang telah banyak berkeluarga dan sukses, Ungkapnya kepada Riaumandiri.co.
“Sebagian besar alumni sudah banyak yang berkeluarga dan mulai lupa dengan teman-teman lama nya,maka di acara buka bersama ini juga menjadi ajang mengingat kembali dan menyambung silaturahmi yang sudah mulai longgar,” tambah Virki.
Sekitar 50 orang alumni angkatan 2004 menghadiri kegiatan tersebut. Usai acara sambutan dan saling sharing antar alumni, dalam buka bersama tersebut juga dihadirkan perwakilan Guru untuk memberikan sambutan nya, acara yang diperkirakan akan berakhir dengan cepat ternyata justru menjadi acara paling lama pada dalam kegiatan di hotel tersebut.Diantara nya acara Perkenalan Diri kembali dengan status baru, dan memperkenalkan anggota masing-masing kelas Pada sesi akhir, para alumni juga tak lupa berfoto mengabadikan pertemuan mereka hari itu dalam foto angkatan. (rls)