Hitungan Jam, Puluhan Kios Jadi Abu
DUMAI (HR)- Musim kemarau panjang yang melanda Kota Dumai tak hanya meningkatkan kasus kebakatan hutan dan lahan. Pada Senin (6/7) malam, dalam hitungan jam saja puluhan lapak dan kios Pasar Senggol Dumai ludes jadi abu.
Kebakaran hebat bagian belakang Pasar Senggol Dumai, di Jalan Sultan Syarif Kasim, Dumai Timur tidak menimbulkan korban jiwa. Hanya saja, kerugian materi ditaksir sekitar ratusan juta akibat ludesnya kios dan lapak beserta barang dagangan di dalamnya.
Informasi dirangkum di lapangan, tengah malam naas itu mobil pemadam kebakaran milik Pemerintah Kota Dumai tiba di lokasi untuk melakukan pemadaman lapak pasar yang terbakar. Sejumlah wargapun langsung keluar rumah untuk membantu proses pemadaman terhadap api yang meludeskan lapak para pedagang Pasar Senggol.
Petugas pemadam kebakaran masih disibukkan untuk memadamkan amukan sijago merah. Lebih kurang memakan waktu tiga jam barulah api yang meludeskan puluhan lapak pedagang sayuran, buah-buhan dan sembako di pasar Senggol Dumai ini berhasil dipadamkan.
Sementara itu pemilik lapak atau pedagang yang juga sudah berada di lokasi kebakaran hebat di bagian belakang Pasar Senggol Dumai tersebut hanya mampu menahan kesedihan dan air mata melihat tempat mencari rezeki sudah dilalap kobaran api.
Sumber api diduga berasal dari bagian dalam pasar. Pasalnya, kebakaran begitu cepat merambat kebagian lapak lainnya hingga terlihat dari jalan raya. Namun ada juga api tersebut dari atap salah satu toko. Yang jelas dalam hitungan menit, api sudah membara dan mengepulkan asap hitam membumbung tinggi.
Saat ini kasus kebakaran ini tengah diselediki Polres Dumai. Penyelidikan diarahkan untuk mencari tahu penyebab terjadi kebakaran dan mencari kepastian berapa jumlah kerugian akibat kebakaran lapak pedagang di Pasar Senggol Kota Dumai tersebut.
Kapolres Dumai AKBP Suwoyo, membenarkan insiden kebakaran pasar Senggola Dumai di bagian belakang tersebut. Untuk memastikan kebakaran pasar itu, pihaknya tengah menurunkan anggota untuk melakukan indentifikasi dan pengumpulkan informasi dari saksi mata.
"Pasar Senggol di bagian belakang malam tadi (kemarin) terbakar. Kita masih mengumpulkan keterangan saksi yang mengetahui awal mulanya.
Saat ini anggota kita sedang berada di lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara dan memasang garis polisi," tegas Kapolres.***