BP2JN Didesak Selesaikan Perbaikan
PEKANBARU (HR)- Jelang Hari Raya Idul Fitri, Komisi D DPRD Riau mendesak Balai Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Nasional (BP2JN) wilayah Sumatera segera menyelesaikan perbaikan jalan nasional di Riau.
“Kita desak jalan-jalan yang dikerjakan nasional saat ini untuk segera diselesaikan. Minimal satu minggu jelang Lebaran,” kata Asri Auzar, Sekretaris Komisi D DPRD Riau, Jumat (26/6).
Apa yang disampaikannya ini, menurutnya, demi kelancaran arus lalu lintas, khususnya bagi pengguna jalan. Disebutkannya, ada beberapa titik jalan nasional yang perbaikannya sedang dalam proses. “Di Pekanbaru ada tiga titik, Pekanbaru-Medan ada empat titik, terutama di daerah Kandis, Duri. Juga jalan dari Inderagiri Hilir menuju Jambi dan berbagai jalan nasional lainnya,” ungkap politisi Demokrat ini.
Selaku komisi yang membidangi infrastruktur jalan, dalam waktu dekat, pihaknya berencana akan melakukan kunjungan kerja untuk mengecek kesiapan jalan nasional yang sedang diperbaiki. Baginya, hal ini merupakan salah satu yang mesti diprioritaskan. “Kita akan rapat terlebih dahulu, menetapkan jadwal untuk turun. Kendati pun perbaikannya menggunakan anggaran APBN, tapi proyek perbaikan jalan itu mesti diawasi juga,” tutupnya. (rtc/war)