Santuni Anak Yatim, Pimpinan BAKN DPR RI Apresiasi KWP
_DPR_RI__Herman_Khaeron_dalam_santunan_Yatim_P20250320192707.jpeg)
RIAUMANDIRI.CO - Wakil Ketua Badan Akuntabilitas Keuangan Negara (BAKN) DPR RI Herman Khaeron mengapresiasi kegiatan Santunan Yatim Piatu 2025 yang digelar Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP).
Acara pemberian santunan anak yatim piatu bertajuk "Wartawan Menggapai Keberkahan, Serta Menginspirasi di Bulan Ramadhan" itu berlangsung di Ruang Abdul Muis, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (10/3/2025).
“Saya sampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya, karena KWP dalam beberapa tahun terakhir terus melaksanakan berbagai kegiatan yang tidak hanya mencari berita, tetapi juga memberikan dampak positif, seperti yang kita lihat hari ini," kata politisi Partai Demokrat itu.
Herman Khaeron menegaskan pentingnya kepedulian terhadap anak yatim dan kaum duafa sebagai bagian dari tanggung jawab negara. "Fakir miskin dan anak terlantar dipelihara oleh negara. Ini amanah konstitusi. Maka, kegiatan seperti ini penting untuk mengingatkan negara agar tetap peduli terhadap entitas yang membutuhkan perhatian," ujar Herman.
Ketua KWP Ariawan menyebut kegiatan tersebut merupakan bagian dari kepedulian wartawan terhadap masyarakat, khususnya anak-anak yatim piatu. Ia menegaskan bahwa wartawan tidak hanya bertugas meliput kegiatan sosial, tetapi juga turut berkontribusi secara nyata.
"Kami hampir setiap tahun meliput kegiatan fraksi yang membagikan sembako dan memberikan santunan. Namun, kami merasa perlu ikut serta dalam berbagi, bukan hanya sebagai peliput. Karena itulah, Ramadhan KWP hadir sebagai bentuk nyata kontribusi wartawan dalam kegiatan sosial," ujar Ariawan.
Acara ini turut didukung oleh berbagai pihak, termasuk BRI Peduli, Baznas, BNI, BTN, serta tokoh-tokoh yang peduli terhadap kegiatan sosial. Salah satu tokoh yang berperan dalam kegiatan ini adalah Herman Khaeron, anggota DPR dari Partai Demokrat. (*)