Sidak Toko Harian, Polres Kampar Cek Takaran MinyaKita

Sidak Toko Harian, Polres Kampar Cek Takaran MinyaKita

Riaumandiri.co - Satreskrim Polres Kampar melakukan pengecekan mendadak terhadap minyak goreng kemasan merek Minyakita di sejumlah toko di Bangkinang Kota, Selasa (11/3).


Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan takaran minyak goreng sesuai dengan yang tertera di kemasan.



Kasat Reskrim Polres Kampar AKP Elvin Septian Akbar yang memimpin langsung sidak tersebut, menyampaikan bahwa pengecekan ini dilakukan bersama Dinas Perdagangan Koperasi dan UMK Kabupaten Kampar serta UPTD Meteorologi Legal Kabupaten Kampar


"Kami ingin memastikan masyarakat mendapatkan barang konsumsi yang berkualitas dan sesuai standar," ujar AKP Elvin Septian Akbar, dalam keterangannya.


Dikatakannya, tim gabungan menyisir tiga toko di Bangkinang Kota, yaitu Toko Khairan, Toko Berkah, dan Toko Kenedi. Di setiap toko, petugas memeriksa minyak goreng kemasan Minyakita ukuran 1 liter dari tiga produsen berbeda. 


Pengecekan dilakukan dengan menggunakan wadah takar untuk memastikan volume minyak sesuai dengan yang tertera di kemasan. Hasilnya, semua minyak goreng kemasan Minyakita yang diperiksa memiliki berat bersih (netto) yang sesuai dengan yang tertera di kemasan. 


"Kami bersyukur bahwa hasil pengecekan ini menunjukkan bahwa minyak goreng merek Minyakita yang beredar di Kabupaten Kampar memiliki kualitas yang baik dan sesuai standar," kata AKP Elvin.


AKP Elvin menambahkan, pengecekan ini akan dilakukan secara berkala untuk memastikan masyarakat terus mendapatkan barang konsumsi yang berkualitas. 


"Kegiatan pengecekan ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya pelanggaran hukum dan memastikan bahwa masyarakat mendapatkan barang konsumsi yang berkualitas," tegasnya.


Pengecekan ini merupakan bagian dari upaya Polres Kampar untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok, terutama menjelang bulan Ramadan. Dengan adanya pengecekan ini, diharapkan masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dalam membeli minyak goreng Minyakita.



Berita Lainnya