Konsultasi Publik RKPD Rohul 2026, Wabup Syafarudin: Wadah Jaring Aspirasi

Riaumandiri.co - Melalui kegiatan Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah, Wakil Bupati Rokan Hulu, Syafaruddin Poti berharap konsultasi publik ini dapat menjadi wadah untuk menjaring aspirasi dan masukan dari seluruh pemangku kepentingan.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Bappeda Rohul, Senin (10/3) tersebut, turut dihadiri oleh Ketua DPRD Rohul Hj. Sumiartini bersama pimpinan dan anggota DPRD, Kepala Kemenag Rokan Hulu, Asisten dan Kepala OPD dilingkungan Pemkab Rohul, Ketua BPS Rokan Hulu, Kepala Perbankan di Rokan Hulu, direktur Perumda, Ketua BAZNAS Rohul, LAMR Rohul dan Camat se-Rokan Hulu, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.
Diakui Wakil Bupati Rokan Hulu H. Syafaruddin Poti, bahwa RKPD Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2026 merupakan dokumen yang sangat penting dalam mengarahkan kegiatan pemerintahan daerah.
"Kegiatan yang kita laksanakan pada hari ini merupakan rancangan awal RKPD yang dibahas bersama dengan kepala perangkat daerah dan pemangku kepentingan dalam forum konsultasi publik untuk menghimpun aspirasi masyarakat terhadap tujuan, sasaran dan program pembangunan daerah yang dituangkan dalam berita acara kesepakatan, acara ini juga merupakan kelanjutan dari musrenbang tingkat desa/kelurahan dan kecamatan yang telah dilaksanakan sebelumnya,” sebutnya.
Kepada seluruh perangkat daerah, Wakil Bupati Rokan Hulu H. Syafaruddin Poti mengatakan, dalam penyusunan program/kegiatan harus mencerminkan pada pencapaian visi dan misi RPJMD Kabupaten Rokan Hulu tahun 2025-2029, yakni “Mewujudkan Kabupaten Rokan Hulu sebagai pusat pertumbuhan ekonomi yang religius, melalui pemanfaatan sumber daya alam, berwawasan lingkungan menuju masyarakat sejahtera dan berkelanjutan”.
Wabup Syafaruddin Poti berharap semua pihak dapat bersama-sama bersinergi dan berkolaborasi dalam mewujudkan Kabupaten Rokan Hulu sebagai pusat pertumbuhan ekonomi, yang religius melalui pemanfaatan sumber daya alam berwawasan lingkungan menuju masyarakat sejahtera dan berkelanjutan.
Dalam acara ini, Pemerintah Daerah Kabupaten Rokan Hulu juga mempresentasikan rancangan awal RKPD Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2026. Presentasi ini disampaikan oleh Kepala Bappeda Rokan Hulu Drs. H. Yusmar, M.Si dan menjelaskan tentang visi, misi, dan tujuan RKPD Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2026.
Sementara itu, Ketua DPRD Rohul Hj. Sumiartini mengatakan, dalam menyusun RKPD tahun 2026, pemerintah mengusung tema "membangun" yakni
Memantapkan peningkatan kualitas sumber daya manusia ekonomi produktif dan investasi infrastruktur yang berimbang, masyarakat yang harmonis serta pelayanan publik yang prima.
"Forum ini memiliki peran yang sangat strategis dalam menentukan arah pembangunan daerah ke depan. Rencana awal RKPD tahun 2026 merupakan tahapan yang sangat penting dalam siklus perencanaan pembangunan Daerah" ujarnya.
Hj. Sumiartini lebih lanjut menerangkan Sebagai lembaga legislatif yang memiliki fungsi pengawasan, penganggaran dan legislasi untuk terus mengawal perencanaan yang pembangunan yang berbasis pada kepentingan masyarakat.
"Rancangan awal RKPD 2026 ini saya harapkan Dapat mencerminkan kualitas pembangunan yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat, pemerataan pembangunan dan penguatan daya saing daerah" tutupnya.
Acara ini diakhiri dengan sesi diskusi dan tanya jawab, di mana peserta Rapat dapat menyampaikan aspirasi dan pertanyaan mereka terkait dengan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2026.