Wako Agung Minta PUPR Percepat Normalisasi Sungai

Wako Agung Minta PUPR Percepat Normalisasi Sungai


Riaumandiri.co Walikota Pekanbaru Agung Nugroho meminta Dinas PUPR  untuk segera melakukan normalisasi sungai untuk mengatasi banjir. 



Hal ini disampaikannya saat rapat efektivitas penanganan sampah dan banjir di Perkantoran Tenayan Raya, Senin (3/2).


”Banjir dan sampah menjadi bahasan kita, pernah rapat sampai jam 12 malam, itu kita bahas banjir dan sampah, Pak Edu Kadis PU tolong saja eksekusi tercepat normalisasi sungai," kata Agung. 


Ia meminta agar PUPR segera mengkoordinasikan hal tersebut dengan Dinas PUPR Provinsi dan Balai Wilayah Sungai (BWS) III Pekanbaru. 


"Segera koordinasiian dengan PU Provinsi, dan BWS, kerja sama yang memang kewenangan Provinsi dan Pusat bisa kerjakan dahulu," ujarnya



Lebih lanjut, Agung menyebutkan Kota Pekanbaru telah mempunyai masterplan dan tentunya ia akan mengkaji kedepannya apakah perlu membuat masterplan yang baru. 


"Saya sampaikan tak boleh menunggu gunakan APBD, coba selesaikan normalisasi sungai seperti ini tentu akan mengurangi banjir di kota, kira kira seperti itu," katanya. 


Wakil Walikota Pekanbaru, Markarius Anwar meminta kepada BPBD untuk segera mendata wilayah mana saja yang terdapat pengungsi. 


Menurutnya, hal ini harus menjadi perhatian mengingat saat ini masih dalam suasana bulan Ramadhan. 


"Kita minta BPBD data pengungsi ada dimana saja, di titik mana saja, apa saja yang sudah dilakukan, tentu karena ini suasana Ramadan," ujarnya. 


Markarius juga meminta Dinas PUPR untuk mendata titik banjir disertakan penyebab dan solusinya. 


"Kemudian terkait banjir kita minta PUPR titik banjir sudah didata semua, jelaskan apa penyebabnya atau solusinya, kalau dampaknya luas jadi prioritas kita untuk pergeseran anggaran demi menyelesaikan masalah masyarakat," katanya.