Pembangunan Flyover Diusulkan BPJN Riau Solusi Banjir Tahunan di KM 83 Pelalawan

Riaumandiri.co - Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Riau mengusulkan pembangunan flyover sebagai solusi jangka panjang terhadap banjir tahunan yang merendam jalan lintas timur KM 83 Pelalawan, Sabtu (25/1).
"Jika banjir ini menjadi masalah tahunan, maka pembangunan flyover adalah solusi yang kami usulkan kepada Kementerian PUPR," kata Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Riau, Yohanes Tulak.
Dalam jangka pendek, pengaturan lalu lintas dengan sistem buka-tutup telah diterapkan, dan tanda pembatas jalan dipasang untuk memastikan kendaraan tetap berada di jalur yang aman.
"Untuk mengantisipasi lonjakan lalu lintas saat libur panjang, jalur alternatif melalui Simpang Japura-Kuantan Singingi telah disiapkan," ujar Yohanes.
Disampaikan, bahwa BPJN bersama Balai Wilayah Sungai serta Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) juga mengadakan rapat virtual untuk membahas modifikasi cuaca dan pengaturan pintu air Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Koto Panjang.
Namun, Yohanes menegaskan bahwa penurunan pintu air memerlukan waktu 3–4 hari untuk berdampak, tergantung curah hujan.
Berita Lainnya
- 2 Mantan Anggota DPRD Belum Kembalikan Mobnas
- Hadiri Peringatan HUT Desa Ranah Singkuang, Staf Ahli Bupati Kampar Bahas Pola Tata Ruang
- Lebih 12 Ribu KK di Kampar Terdampak Banjir
- Hingga Mei, BAZ Salurkan Rp5 Miliar
- Hari Ini PDP Baru dan yang Sembuh Covid-19 di Kabupaten Bengkalis Bertambah 1 Orang
- Pj Bupati Inhu Usai Dilantik Tanpa Ajudan-Mobil Dinas, Ini Penjelasan Sekda