BUPATI IRWAN APRESIASI KINERJA SKPD

Raih WTP Tiga Kali Berturut

Raih WTP Tiga Kali Berturut

PEKANBARU (HR)- Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti H Irwan didampingi Ketua DPRD H Fauzy Hasan menerima Laporan Hasil Pemeriksaan atas Loporan Keuangan Pemerintahan Daerah  Kabupaten Kepulauan Meranti Tahun Anggaran 2014.

Laporan tersebut langsung diserahkan Kepala BPK Perwakilan Provinsi Riau Widiyatmantoro, bertempat di gedung BPK RI Perwakilan Riau, Pekanbaru Kamis (28/5).

Dalam laporan yang diterima Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti, menyatakan Kabupaten termuda di Riau ini berhasil mempertahankan predikat penilaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), untuk yang ke tiga kali secara berturut-turut. Dimana tahun sebelumnya, tahun 2012 dan 2013 lalu juga meraih predikat yang sama.

Kepala BPK RI Widiyatmantoro, dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti, yang telah berhasil meraih Opini WTP Akuntabilitas Keuangannya, meski masih ditemukan beberapa catatan namun sudah semakin baik.

"Pengelolaan Kuangan Pemda Meranti semakin baik, namun perlu juga dilakukan perbaikan atas beberapa catatan," ujar Widiyatmantoro.

Menerima laporan tersebut Bupati Irwan, mengucapkan terima kasih kepada jajaran BPK RI Provinsi Riau yang telah melakukan pembinaan, sehingga Meranti berhasil meraih predikat WTP. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran SKPD khususnya Inspektorat yang telah mengawal pengelolaan keuangan daerah.

Tak lupa kepada DPRD Kabupaten Meranti yang sangat berperan mengawal Akuntabilitas Keuangan Pemda sehingga Meranti berhasil meraih Opini tertinggi atas Laporan Akuntabilitas Keuangannya.

Bupati mengucapkan apresiasi kepada seluruh SKPD, atas kinerja pengelolaan Akuntabilitas keuangannya, ia menilai dari tahun-ke tahun terjadi peningkatan kinerja yang ditandai dengan semakin minimnya hasil temuan pemeriksaan Akuntabilitas Keuangan Pemda Meranti.  

Dengan telah diraihnya opini 3 kali berturut-turut, Kabupaten Meranti ditegaskan Irwan, terus menjalankan komitmennya untuk meningkatkan pengelolaan Akuntabilitas Keuangan, salah satunya dengan menerapkan  Sistem Laporan Akuntabilitas Keuangan berbasis Akrual.

Pada kesempatan itu Bupati juga mengucapkan selamat kepada Kabupaten Siak yang juga menerima WTP, ucapan tersebut disampaikan langsung kepasa Bupati Siak Syamsuar.

"Selamat kepada Bupati Siak yang juga meraih predikat WTP, semoga Siak dan Meranti dapat sharing informasi terkait pengelolaan akuntabilitas keuangan,"pungkas Irwan.

Turut hadir pada acara itu, Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti Fauzy Hasan, SE, Asisten III T. H. Akhrial, Kepala DPPKAD Bambang Supriyanto dan sejumlah kepala dinas/badan, di lingkungan Pemkab Meranti. (adv/hms)