Mahasiswa KKN MBKM UNRI Sosialisasi Pencegahan Bullying

Mahasiswa KKN MBKM UNRI Sosialisasi Pencegahan Bullying

Riaumandiri.co - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Universitas Riau melaksanakan kegiatan sosialisasi penanggulangan bullying di SDN 02 Pangakalan Makmur, Kamis (5/9).

Kegiatan ini difokuskan untuk siswa kelas 5 dan 6 sebagai bentuk kepedulian dalam mewujudkan lingkungan sekolah ramah anak dan mendorong tumbuh kembangnya karakter yang baik.

Kegiatan ini dilaksanakan di setiap kelas dengan melibatkan perwakilan dari masing-masing kelompok mahasiswa. Kegiatan diawali dengan sesi pembukaan yang diisi dengan ice breaking untuk meningkatkan konsentrasi siswa saat materi disampaikan.


Pada kesempatan tersebut, disampaikan beberapa informasi mengenai bullying, mulai dari definisi, bentuk, dampak, hingga cara pencegahannya. Antusiasme siswa terlihat saat menyimak materi yang disampaikan oleh mahasiswa KKN.

BUllying didefinisikan sebagai setiap tindakan penindasan atau kekerasan yang disengaja yang dilakukan oleh seorang individu atau kelompok yang lebih berkuasa. Selama sesi tanya jawab, para siswa menunjukkan antusiasme yang besar dalam menanggapi pertanyaan. Respons yang antusias menunjukkan pemahaman mereka terhadap materi yang disampaikan.

Ditutup dengan sesi foto bersama dengan seluruh siswa dengan penuh kebahagiaan. Kami berharap dengan adanya sosialisasi pencegahan bullying ini dapat menjadikan mereka paham akan tindak Bulying yang tidak sepantasnya dilakukan di sekolah demi mewujudkan sekolah yang tertib, aman dan damai.