Mandiri Tunas Finance Luncurkan Aplikasi Livin' Auto Loan

Mandiri Tunas Finance Luncurkan Aplikasi Livin' Auto Loan

RIAUMANDIRI.CO - Bank Mandiri terus berinovasi dalam mengimplementasikan layanan digital untuk memenuhi kebutuhan transaksi finansial dan non-finansial nasabah.

Dalam hal otomotif, Bank Mandiri menghadirkan aplikasi Livin' yang salah satu fiturnya yakni Livin' Auto Loan.

Perlu diketahui, Livin’ by Mandiri memiliki tiga keunggulan yaitu kelengkapan produk dan fitur perbankan dan finansial, mendukung semua kebutuhan finansial hingga ke lifestyle, dan tetap mudah digunakan dalam satu aplikasi.

Branch Manager Bank Mandiri Tunas Finance Pekanbaru, Yuke Hari Satria mengatakan, aplikasi Livin' Auto Loan sangat memudahkan costumer, di antaranya adalah transfer duit, dan pengajuan kredit kendaraan bermotor.

"Bank Mandiri ada aplikasi Livin' Auto Loan, jadi dalam satu aplikasi bisa diakses, bisa transfer duit, pengaturan salah satunya kredit kendaraan bermotor," katanya, Senin (30/9/2024).

Menurutnya, Bank Mandiri menghadirkan aplikasi tersebut lantaran saat ini masyarakat Indonesia sudah melek digital. "Saat ini masyarakat sudah melek digital, jadi tak hanya kegiatan kegiatan autoshow seperti ini saja, kita sebar melalui aplikasi Livin," ujar Yuke Hari.

Adanya aplikasi ini mampu mempersingkat waktu dan efisiensi biaya bagi konsumen. "Dengan harapan adanya Livin ini mempersingkat waktu, yang biasanya costumer secara fisik sekarang sudah melalui gawai saja," sambungnya.

"Kita sekarang main dengan gaya digital, orang mungkin kalau mau ambil Mobil harus jalan dulu ke kota dulu, sekarang zaman digital jadi tak perlu jauh jauh, efisiensi," sebutnya.

Kepala Wilayah Mandiri Tunas Finance Regional I Sumatera, Elwis Tunendra menyebut, event tersebut bisa menggemparkan Pekanbaru dan Riau.

"Ayo manfaatkan event ini, bisa menggemparkan Pekanbaru, bekerja sama dengan dealer otomotif terbesar," kata Elwis.

Ia berpikir bahwasanya pameran tersebut sangat adaptif dibuktikan dengan banyaknya unit baru yang tampil di ajang tersebut.

"Bahwasanya MTF di bawah Bank Mandiri bekerja sama dengan teman teman dealer terbesar, banyak yang adaptif, unit unit baru banyak," ujarnya.

Tentunya dengan ajang tersebut juga dapat memperkenalkan Mandiri Tunas Finance dan Mamdiri sehingga bisa memaksimalkan pemasaran otomotif di Riau.

Area Head Bank Mandiri Pekanbaru, Rindra Setiawan mengklaim pihaknya mempunyai base nasabah yang besar.

"MTF turut senang acara ini berjalan sukses, apa kontribusi kami, kami punya base nasabah yang besar, kami akan ajak nasabah kami, sehingga menjadi target market expo kali ini," klaimnya.



Tags Ekonomi